Ajak Penggemarnya Bisnis Kuliner, Slank Luncurkan Kopi Lokal Indonesia

Slank Luncurkan Kopi
Foto: dokPri/Instagram

Unik, Slank ajak penggemarnya (Slankers, red) jadi pengusaha. Usaha ini bukanlah sebagai cari keuntungan bagi para personel Slank: Kaka, Bimbim, Ridho, Abdee dan Ivanka. Melainkan untuk para Slankers dan juga petani kopi di Indonesia. Slank menyebut usahanya itu sebagai wujud program Slankpreneur di bidang sosial bisnis. Kedai kopi itu diberi nama SlanKopi

“Jangan dilihat dari segi bisnisnya. Usaha ini kami kelola bersama penggemar dan me ningkatkan perekonomian petani kopi,” terang Abdee mengawali perbincangan dengan media di Traffique Coffee di Jalan Hang Tuah, Jakarta Selatan, Sabtu (16/12) lalu.

Baca juga: Setahun Berhenti Minum Alkohol dan Merokok, Slank Rayakan Ulang Tahun ke-34

Para personel Slank tak ingin main-main dalam bisnis itu. Mereka terlibat menentukan kopi terbaik daerah di Indonesia. Tentu saja mereka melibatkan ahli kopi. “Slank bukan brand ambassador-nya. Tapi owner yang menentukan jenis kopi dan racikannya. Ada dua jenis kopi yang kita pakai yaitu robusta dari Wonosobo dan arabica dari Gayo, Aceh,” terang Bimbim.

Tercetusnya SlanKopi ini berawal dari kegemaran mereka dengan kopi. “Selama manggung di daerah, selalu ngincipi kopi setempat. Itulah yang membuat kami ingin bikin kopi,” sela Kaka.

A post shared by SLANK band (@slankdotcom) on

Mereka selalu meracik kopi lokal. Dan yang bertugas meraciknya ala barista adalah Ridho. “Dari dulu saya tertarik dengan kerjaan barista meracik kopi. Makanya saya selalu bawa perlengkapan agar di daerah yang kita kunjungi bisa merasakan kopi lokal,” aku Ridho.

Baca juga: Bisnis Baru Bianca Liza yang Juga Jadi Mimpi Masa Kecilnya

Selain cita rasa dan harga yang terjangkau, SlanKopi juga bisa menciptakan lapangan kerja bagi Slanker yang ingin berbisnis.

“Daripada nganggur mending jualan kopi. Ini kopi bener, beneran kopi. Semoga Slankers dapat manfaatnya dari SlanKopi ini. Karena Perlu dicatat penjualannya sangat terjangkau dan bisa dibeli melalui online,” imbuh Bimbim. *why/dro/fel

Selain Slank luncurkan kopi, baca juga info-info terbaru selebriti Indonesia lainnya di Tabloid Nyata edisi 2425 terbit tanggal 22 Desember 2017.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here