Zaskia Adya Mecca Ungkap Kado Terindah saat Pandemi

Foto: Dok. Instagram Zaskia Adya Mecca

Pandemi COVID-19 yang terjadi sekarang ini membawa dampak buruk bagi setiap banyak orang. Namun di tengah kondisi tak menentu ini, aktris Zaskia Adya Mecca justru mendapat hadiah terindah.

Lewat aku Instagram-nya, Zaskia Adya Mecca mengungkap kalau anak ke limanya, Bhaj kama Bramantyo, adalah hadiah terindah yang didapatnya saat pandemi. Sembari mengunggah foto Kama, aktris 33 tahun itu kembali bernostalgia ketika mengetahui dirinya positif hamil. Namun saat itu ia ingin menggugurkan kandungannya. 

Hadiah TERINDAH dimasa pandemi ini ?? kebayang dulu sempat meragukan diri apakah siap untuk punya kamu.. sok2an ngerasa udah punya planning dan lupa kalo Allah itu perencana terbaik dalam kehidupan,” cerita Zaskia. 

anak-ke-lima-zaskia-adya-mecca
Anak ke lima Zaskia Adya Mecca, Kama. Foto: Dok. Instagram Zaskia Adya Mecca

Baca juga: Jalani CT Scan, Ini Penyakit yang Diderita Putra Sambung Zaskia Mecca

Di awal kehamilannya yang ke lima, Zaskia memang sempat ragu untuk mempertahankan calon bayinya. Pasalnya, saat itu Zaskia merasa sudah memiliki keluarga yang lengkap. “Padahal Allah lebih tau apa yang kita butuhkan, gak sekedar apa yang kita inginkan,” lanjutnya. 

Karena kehadiran Kama juga, Zaskia mengaku keluarganya jadi lebih bahagia. Pemain film Ayat-ayat Cinta itu mengatakan, Kama seakan memberi harapan di tengah kondisi tak menentu ini.

Yaaaa Kama, Bia butuh kamu nakk.. ?? kamu pengalih perhatian keluarga kita yang sangat besar disaat dunia sedang terasa collaps! Semua terasa penuh harapan dan bahagia dengan kehadiran kamu,” beber Zaskia. 

|Baca juga: Masih Pandemi, Ini Tempat-tempat Liburan yang Dikunjungi 7 Seleb

Di akhir unggahannya, Zaskia juga menceritakan penyesalan pernah terpikir untuk menggugurkan kandungannya. Ia berharap Tuhan memaafkannya. 

Untung Allah maha Pemaaf ? semoga Allah memafkan keraguan Bia diawal2… ??‍♀️??‍♀️??‍♀️,” pungkasnya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here