Maudy Ayunda Bukukan Cerita Masa Kecilnya

Foto: Dok. Instagram Maudy Ayunda @maudyayunda

Tak cuma main film dan jadi penyanyi, Maudy Ayunda juga dikenal sebagai seorang penulis. Perempuan berusia 23 tahun ini sudah meluncurkan buku pertamanya bertajuk Dear Tomorrow, 30 April 2018 kemarin.

Dear Tomorrow berisi cerita-cerita dirinya, dan pengalamannya sendiri. Tujuan Maudy mengangkat kisah hidupnya, sebagai pengingat akan hal-hal yang pernah terjadi.

Baca juga: Cerita Anne Avantie Bersama Desainer Difabel yang Inspiratif

Seakan tak pernah merasa puas dalam berkarya, kini perempuan kelahiran Jakarta, 19 Desember 1994 itu berencana meluncurkan buku baru tahun depan. Berbeda dengan sebelumnya, pelantun lagu Jakarta Sepi ini membuat buku cerita anak.

Isinya sebagian besar ditulis ketika dia masih anak-anak. ”Jadi yang nulis itu bukan aku yang versi sekarang, tapi Maudy Ayunda umur 10 tahun,” tutur Maudy ketika ditemui di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Kamis (22/11).

Baca juga: Fantastis! Tiket Film Pertama TWICE Ludes dalam Satu Menit

Niat Maudy menulis buku cerita anak sudah muncul, sejak proses penulisan buku pertamanyaMaudy beruntung karena kumpulan tulisan masa kecilnya, masih tersimpan rapi dan bisa segera dibukukan.

”Mungkin ini agak nyeleneh lagi, aku pengen ngeluncurin buku anak. Jadi pada saat brain storming sama penerbit, aku cerita aku sering nulis cerita pendek,” ungkap Maudy.

”Tulisan-tulisan itu masih disimpan mama, masih terjaga rapi kira-kira ada lima cerita gitu,” lanjut perempuan lulusan Oxford University itu.

Buku cerita anak yang ditulis Maudy sebagian berasal dari pengalaman pribadinya. Namun ada juga yang diambil dari cerita teman.

Jika Dear Tomorrow seluruhnya menggunakan bahasa Inggris, dalam buku barunya nanti akan menggunakan dua bahasa yakni bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. (anf/sos/rez)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here