Buka Baju di Drama The Glory, Song Hye Kyo Kena Body Shaming

Foto: Dok. Netflix

Drama Korea, ‘The Glory’ tengah menjadi perhatian penggemar drakor di seluruh dunia. Popularitas tersebut juga berimbas pada pemeran utamanya yakni Song Hye Kyo. Ia mendapat pujian tinggi dari publik. Sebab aktingnya sebagai Moon Dong Eun begitu apik dan sangat totalitas.

Namun, dibalik pujian tersebut mantan istri Song Joong Ki ini masih kena body shaming dari netizen. Dalam salah satu adegan, Moon Dong Eun (Song Hye Kyo) membuka bajunya untuk memperlihatkan luka bakar di sekujur tubuhnya kepada Joo Yeo Jung yang telah membekas selama 20 tahun terakhir.

|Baca Juga: Parah! Adegan Bullying di Drama The Glory, Ternyata Diangkat dari Kisah Nyata

Foto: Dok. Netflix

Nah, meskipun adegan ini disebut-sebut sebagai yang paling ikonik dari season 1 ‘The Glory’. Ditambah lagi dengan akting dan penyampaian dialog Song Hye Kyo yang luar biasa. Namun, di platform SNS, ada banyak pengguna yang bukannya fokus pada akting Song Hye Kyo, tetapi hanya peduli pada tubuhnya.

Mereka meninggalkan komentar keras tentang sosok aktris tersebut, mulai dari membandingkannya dengan “siswa sekolah dasar” hingga mengatakan bahwa dia terlihat “datar/tepos” dan “pendek”.

|Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Drama Song Hye Kyo “The Glory” Wajib Kamu Tonton!

Untungnya, sebagian besar netizen membela Song Hye Kyo dari komentar miring tersebut. Dan mengkritik balik komentator tersebut dengan mengatakan bahwa hanya berfokus pada penampilan. Selain itu, mereka menunjukkan bahwa karakter Song Hye Kyo kekurangan gizi, kelelahan, dan trauma. Karena itu, dia seharusnya terlihat seperti itu.

Sedangkan netizen yang lain juga memberikan komentar positif soal penampilan Song Hye Kyo di usia 40 tahun ini. Mereka kebanyakan memuji pemeran drama ‘Full House’ itu berani keluar dari zona nyaman untuk peran barunya. *pad/ika

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here