6 Cara Mudah Merawat Kuku Agar Tetap Kuat dan Sehat

6 Cara Merawat Kuku Agar Tetap Cantik dan Sehat
Foto: Dok. Pinterest

Perawatan tidak hanya soal wajah dan badan saja, tetapi kuku penting untuk diperhatikan. Walau banyak yang menyepelekan, tetapi merawat kuku agar tetap kuat dan sehat juga penting, loh. Jangan sampai kukumu tipis, mudah patah, dan tidak teratur bentuknya.

Nah! sudah saatnya kamu memberikan perhatian lebih terhadap kesehatan kuku. Dikutip dari Bazaar, ini 6 cara merawat kuku agar kuat, sehat dan berkilau. Simak di bawah ini ya!

1Menjaga Kelembapan Kuku
Untuk menjaga kelembapan kuku, kamu harus melakukan perawatan baik dalam maupun luar, untuk mencapai hasil maksimal. Cara mudah yang bisa dilakukan adalah dengan mengkonsumsi air putih agar cairan tubuh terpenuhi.

Cara lain yang bisa dilakukan ialah rutin menggunakan hand lotion. Sebab, kandungan utamanya adalah untuk menjaga kelembapan. Maka dari itu, aplikasikan ke kuku dan kutikula agar tetap lembab.

Baca Juga: Nggak Punya Aseton? Jangan Khawatir! Ini 7 Alternatif Penghapus Cat Kuku

2Mengkonsumsi Sumplemen dengan Kandungan Biotin
Meminum suplemen biotin juga baik untuk kuku, sebab mengandung vitamin B7 yang dipercaya bisa memperkuat kuku dan meningkatkan metabolisme tubuh.

Kamu juga bisa mengkonsumsi makanan yang mengandung biotin, seperti telur, kacang-kacangan, bayam, salmon dan lainnya.

3Jangan Sering Menggunakan Gel atau Kuku Palsu
Banyak orang yang menyukai kuku panjang, sementara kukunya pendek. Untuk menyiasati itu, biasanya mereka menggunakan kuku palsu.

Faktanya, tindakan itu sebaiknya jangan terlalu sering dilakukan. Karena lem yang dipakai, dapat merusak kuku sehingga menjadi lebih rapuh.

4Hindari Menggigit Kuku
Hayo… Siapa yang masih suka menggigit kuku? Umumnya kebiasaan ini disebabkan karena stress atau kecemasan.

Sebaiknya kamu kebiasaan itu, karena kuku yang kamu gigit akan rentan mengalami kerusakan, juga membuat bentuknya menjadi tidak rapi.

Baca Juga: Warna Cat Kuku yang Bakal Tren di 2022. Patut Dicoba Nih!

5Jangan Asal Pilih Kutek
Kandungan di dalam kutek juga perlu untuk diperhatikan, karena tidak semuanya mengandung bahan-bahan yang aman.

Kutek kebanyakan mengandung kandungan bahan kimia yang tinggi, antara lain formaldehida, dibutil flalat, dan toluene. Jika tidak berhati-hati bisa sampai memicu sel kanker, loh! (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here