Tabloid Nyata Edisi 2402

Foto: Faisal R Syam/Tabloid Nyata

Nyata terbaru sudah terbit! Yuk, simak apa saja yang menarik di edisi terbaru Tabloid Nyata 2402:

Sempat Diasingkan Sang Ayah, Ammar Zoni Ceritakan Kisah Hidupnya

Di masa kecilnya, Ammar adalah anak yang sangat nakal. Tercatat, Ammar sempat 15 kali pindah sekolah. Tawuran dan membolos menjadi kegiatannya sehari-hari.

Berbagai usaha dilakukan orangtuanya agar Ammar sadar dan memikirkan masa depannya. Termasuk mengirim Ammar ke Batam untuk tinggal dengan saudaranya di sana. Namun usaha tersebut sia-sia. Ammar tetap melakukan kebiasaan lamanya.

Hingga akhirnya kesabaran sang ayah pun habis. Dengan berat hati, Ammar diasingkan ayahnya ke Solok Selatan untuk tinggal bersama kakek dan neneknya.

Selama diasingkan, Ammar menemukan motivasi hidupnya, yakni pencak silat. Setelah menemukan motivasi tersebut, Ammar bertekad untuk memajukan pencak silat. Salah satunya dari dunia akting seperti yang dilakukan oleh Iko Uwais. Ingin mengejar cita-citanya, Ammar pun ikut teater asuhan Eka Sitorus di Jakarta.

Kesuksesan dan reputasinya selama ini membuat kabar dirinya tersandung narkoba menjadi hal yang tak disangka. Idola banyak kaum hawa ini memiliki image yang baik di depan umum.

Seperti apa detail kisah kehidupan selebriti rupawan ini? Apa yang membuatnya bisa terjerat rayuan obat terlarang? Baca selengkapnya di Tabloid Nyata edisi 2402 yang terbit hari ini.

Ayu Ting-Ting Didepak Pesbukers, Serius Atau Gimmick?

Setelah 10 hari libur lebaran, akhirnya Senin (10/7) lalu, program Pesbukers kembali mengudara. Para artisnya pun kembali ke rutinitas mereka semula.

Namun di antara para artis tersebut, tak terlihat wajah Ayu Ting Ting (ATT). Selama libur Lebaran, Ayu memang menghabiskan wak tunya di Selandia Baru.

Namun pelantun lagu Alamat Palsu tersebut kini telah kembali ke Indonesia. Sesuai kontrak, seharusnya Ayu kembali tampil di Pesbukers bersama Ruben Onsu, Raffi Ahmad, dan lain sebagainya.

Alih-alih tampil di Pesbukers, Ayu justru memilih nge-job di Solo, Jawa Tengah, untuk sebuah pekerjaan. Apa yang dilakukan Ayu tersebut menimbulkan tanda tanya.

Terlebih setelah Otis Hajijary selaku Vice President ANTV tiba-tiba mengunggah status yang bersifat menyindir.

”Untuk yang merasa, jika kamu ingin saya hargai, sebaiknya kamu hargai ANTV, saya, atau lainnya!” tulis Otis.

Agung, selaku humas ANTV membantah rumor ini. Saat dihubungi Nyata, Jumat (14/7) lalu, Agung mengatakan hingga saat ini, tidak ada pernyataan resmi jika Ayu telah hengkang dari Pesbukers.

Sebagai artis profesional, tentu surat pengunduran diri dibutuhkan untuk menegaskan jika dirinya tak lagi bergabung dengan Pesbukers.

”Belum ada omongan tuh. Kalau Ayu nggak ada di Pesbukers, tanya Ayunya,” papar Agung.

Bantahan juga dilakukan oleh Eko Patrio selaku pemilik rumah produksi Ekomando yang memproduksi Pesbukers. Menurut Eko, tak ada pemecatan ataupun pengunduran diri seperti yang saat ini ramai diperbincangkan.

”Saya jelaskan sampai sekarang Ayu masih menjadi keluarga besar pesbukers,” Ujar Eko,Selasa (11/70) lalu.

Bunga Citra Lestari: Album Ini Juga Mewakili Perjalanan Hidupku, Jatuh Bangunnya Aku

Bunga Citra Lestari (BCL) salah satu artis yang pandai menyeimbangkan karir beraktingnya dengan bernyanyi. Sejumlah film layar lebar yang dibintanginya, misalnya Ainun dan Habibie, mampu menyedot banyak penonton. Terakhir, dia membintangi film Surat Kecil untuk Tuhan yang juga meledak di pasar.

Bagaimana dengan karir menya nyinya? Karena belakangan banyak membintangi film, BCL menyeimbangkannya dengan menyanyikan soundtrack film itu sendiri. Itu adalah cara BCL agar eksistensinya sebagai penyanyi tidak terlupakan begitu saja.

Namun, sebagai artis yang pernah empat kali menelurkan album. BCL punya kerinduan tersendiri untuk ’melahirkan’ album baru. Kerinduan BCL dilampiaskan dengan album ke-5 yang diberi judul It’s Me BCL. Butuh waktu 5 tahun untuk menyelesaikan album yang terdiri dari 10 lagu itu.

BCL punya banyak cerita dibalik penyelesaian album barunya itu. ”Ini adalah album terlama yang pernah aku buat, lebih dari lima tahun,” ungkap BCL ketika ditemui di Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (13/7) lalu.

Banyak kejadian yang mengaduk aduk emosi selama pembuatan album ini. ”Mungkin tidak banyak orang tahu. Album ini juga mewakili perjalanan hidupku, jatuh bangunnya aku,” kata wanita yang biasa disapa Unge itu.

Seperti apa perjalanan lengkap BCL dan album kelimanya ini?

Cerita di Balik Despacito, Diprediksi Sukses Sejak Awal

Sekarang ini siapa sih yang belum pernah mendengar Despacito? Mungkin jarang sekali. Pasalnya lagu yang dipopularkan Luis Fonsi dan Daddy Yankee itu saat ini sedang ngehits.

Sembilan pekan berturut-turut bertengger di urutan teratas Billboard Hot 100. Despacito juga menjadi lagu berbahasa Spanyol pertama selama 20 tahun yang masuk Billboard.

Mendunianya Despacito ternyata sudah diduga penciptanya, Luis Fonsi. Terjadi seketika meski proses yang harus dijalani tidak semulus yang dipikirkan. ”Saya terbangun di pagi hari dengan despacito di kepala. Melodi nan indah dan kata-kata despacito yang terus berputar. Langsung deh saya rekam di hape,” kata Luis kepada situs berita hiburan E!News.

”Kemudian bersama Erika Ender, penulis lagu dari Panama, saya langsung ke studio untuk meneruskan ide-ide yang ada di kepala saya itu. Di situ saya utarakan, agar ide di kepala saya bisa diwujudkan. Karena despacito terus menerus menari di kepala saya,” kata penyanyi 39 tahun itu.

Cara Seru Kemas Bekal Si Kecil Agar Ia Makan dengan Lahap

Salah satu cara mengemas bekal yang unik dari Jepang kini hadir di Tabloid Nyata. Dengan empat menu seru, plus contoh penataannya, dijamin Si Kecil akan memakan bekal buatan Anda dengan lahap, meski bekalnya terisi dengan segudang sayur yang tak ia sukai.

Rekarasa Resep Tradisional, Dekatkan Keluarga dengan Darah Sendiri

Masakan khas Betawi dan olahan ketan hitam menjadi menu utama kali ini. Dengan lebih dari delapan resep yang bisa dicoba, Anda akan bisa merasakan lezatnya makanan khas Indonesia bersama dengan keluarga. Selain lezat, masakan ini juga bisa membuat mereka makin sayang dengan Indonesia.

Tak lupa, ada aneka resep es berbahan utama tomat yang bisa menjadi pelengkap untuk sajian khas Tanah Air tersebut. Dicoba, yuk!

Baca semua info lengkapnya di edisi terbaru Tabloid Nyata yang terbit 15 Juli 2017 ini. Untuk berlangganan silahkan menghubungi nomor di bawah ini:

Jakarta:
Jl. Raya Kebayoran Lama 12 Jakarta Selatan (12210)
Telepon: (021) 53699559, 53699588
Fax: (021) 5349205

Surabaya:
Jl. Ahmad Yani 88 Surabaya (60234)
Telepon: (031) 8202284, 8202285
Fax: (031) 8284185

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here