Komplotan Iqbaal Ramadhan Habis-Habisan Demi Mencuri Raden Saleh

Foto: Dok. Silvia Andaresta/Nyata

Iqbaal Ramadhan, Angga Yunanda dan kawan-kawannya dikabarkan akan melakukan pencurian terbesar, abad ini. Komplotan tersebut akan mencuri lukisan legendaris Penangkapan Pangeran Diponegoro karya Raden Saleh karena terhimpit ekonomi.  

Itulah premis dari film besutan Angga Dwimas Sasongko, Mencuri Raden Saleh, yang akan tayang 25 Agustus nanti. Ditemui saat tur promosi film di Surabaya, Iqbaal dan komplotannya berterus terang merombak habis-habisan demi peran mereka di film tersebut.   

Film yang berdurasi 2,5 jam ini, Iqbaal yang berperan menjadi Piko tampil dengan rambut terpanjang selama hidupnya. Piko diceritakan sebagai mahasiswa seni tingkat akhir yang mempunyai pekerjaan sambilan menjadi ahli duplikat lukisan atau the forger.    

”Selain panjangin rambut, aku sempat perming (keriting, red) beberapa kali demi jadi Piko,” ujarnya saat jumpa pers di Ciputra World Hotel, Sabtu (20/8) lalu. 

|Baca Juga: Pamer Gaya Rambut Baru, Iqbaal Ramadhan Sukses Bikin Heboh

Foto: Dok. Silvia Andaresta/Nyata

Pemeran ketua komplotan tersebut juga mengungkap perubahan Rachel Amanda yang absen pada tur promosi kali ini karena terkena COVID-19. Rachel rela mengecat rambutnya untuk pertama kali demi menjadi karakter Fella. 

Selain Iqbaal, Angga Yunanda juga tampil dengan rambut gondrong. Aktor kelahiran 2000 itu mengaku peran di film tersebut sangat berbeda dengan peran-perannya di film sebelumnya. Karakter Ucup dirasa lebih menantang karena perannya sebagai hacker jenius namun kocak di saat bersamaan. 

”Bisa dibilang Ucup ini cukup jauh dari yang aku perankan sebelumnya. Aku bersyukur karena bisa eksplor waktu dan kebebasan sutradara yang udah kasih ke aku,” ungkap Angga.

Berbeda dengan yang lain, Aghniny harus memotong pendek rambutnya dan menipiskannya di bagian kanan. Mantan atlet taekwondo tersebut juga harus rajin berolahraga untuk membentuk badan berotot demi memerankan Sarah yang menjadi atlet silat. 

”Karena biar lebih clean, aku harus diet. Body fat aku sampai turun 10 poin. Latihannya bener-bener dihajar sama koreografer buat adegan action. Selain itu, aku juga harus sering nge-gym angkat beban demi membentuk badan yang lebih toned,” jelasnya.

Ia pun melanjutkan, ”Gak hanya itu aja. Aku juga belajar silat karena tekniknya berbeda dari taekwondo yang biasa aku mainkan.” 

Foto: Dok. Silvia Andaresta/Nyata

|Baca Juga: Iqbaal Ramadhan Ngamuk dengan Ulah Band Lany

Ari Irham yang berperan menjadi Tuktuk, the driver, di film ini mengaku sempat khawatir dengan peran barunya tersebut. Ia mengaku tidak dapat menyetir mobil manual di kehidupan nyata. Sedangkan, perannya mengharuskannya untuk menjadi pembalap mobil manual. 

”Ari gak bisa nge-drift dan nyetir manual. Sedangkan, Tuktuk harus pinter balapan, nge-drift, dan nyetir manual. Jadi sebelum syuting, aku harus persiapan sesering mungkin,” ungkap pelakon Terlalu Tampan tersebut. 

Berperan menjadi kakak dari Tuktuk, Umay Shahab juga tampil habis-habisan demi film ini. Ia memangkas rambutnya tipis dan riset langsung ke bengkel untuk perannya sebagai Gofar, the handyman

“Rambut aku botakkin. Terus waktu syuting seluruh badanku dan Ari Irham juga didekilin buat peran kita jadi kakak-adik,” jelasnya*mir/ika

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here