7 Fakta Menarik Kevin Oh, Pria yang Berhasil Merebut Hati Gong Hyo Jin

Foto: Dok. asianwiki/soompi

Sempat menjadi rumor, akhirnya Gong Hyo Jin dan Kevin Oh mengonfirmasi akan menikah pada Oktober tahun ini. Hal ini disampaikan oleh agensi aktris When the Camellia Blooms tersebut, SOOP Management, Rabu (17/8) lalu. Di hari yang sama, sang calon suami juga mengonfirmasi bahwa mereka akan menikah di New York melalui Instagram pribadinya. 

Nama Kevin Oh pun mencuat di media sosial. Netizen penasaran dengan sosok yang berhasil mendapatkan aktris yang dijuluki rom-com queen tersebut. Penasaran siapa sosok Kevin oh? simak terus ya.

1. Menjuarai Ajang Berbakat di Korea Selatan

Kevin mengawali karirnya di dunia musik dengan mengikuti ajang berbakat Superstar K Season 7 pada tahun 2015. Tak tanggung-tanggung, ia berhasil mendapatkan juara 1 dengan mengalahkan Cheon Dambi, finalis lainnya. Di laga final tersebut, pria kelahiran Long Island, Amerika, itu menyanyikan lagu ciptannya sendiri yang bertajuk Blue Dream

2. Aktif Menjadi Solois Pria

Setelah mendapat juara pertama, Kevin Oh merilis lagu pertamanya yang berjudul Yesterday, Today, Tomorrow. Sempat bernaung di label musik Sony Music Entertainment, Kevin berhasil merilis 13 album. Namun sejak tahun 2021, ia memilih untuk menjadi penyanyi independent

|Baca Juga: Masih Alami Cidera, Han So Hee Nekat Kembali Syuting ‘Gyeongseong Creature’

3. Sering Menjadi Pengisi Soundtrack Drama Korea 

Selain merilis lagu-lagunya sendiri, Kevin juga diketahui aktif mengisi soundtrack K-drama dengan suaranya yang merdu itu. Ia mengisi OST Snowdrop, drama yang dibintangi oleh Jung Hae In dan Jisoo BLACKPINK, dengan judul Memories More Than Love. Beberapa karya lainnya seperti Crazy untuk series Netflix D.P, Be My Light yang menjadi OST Chicago Typewriter, dan masih banyak lagi. 

4. Penulis dan Komponis Lagu yang Romantis 

Bakat Kevin Oh tidak sekadar suara baritone-nya yang merdu saja. Ia juga handal dalam memproduksi lagu yang sendu dan romantis. Ia kerap menulis lirik dan memproduksi lagu-lagunya sendiri. Kevin mengaku bahwa ia sering mendapatkan inspirasi menulis lagu lewat surat penggemar, orang-orang terdekatnya, dan kisah cintanya sendiri. 

Di postingan Instagram terakhirnya, pria kelahiran 1990 itu terlihat sedang memproduksi lagu dengan Gong Hyojin yang menjadi penulis liriknya. Wah, romantis banget ya.

Foto: Dok. Netflix

5. Pernah Menjajal Akting 

Siapa sangka bila pria berambut gondrong itu pernah mencoba berakting? Ternyata Kevin pernah menjadi cameo di series terkenal Netflix yang berjudul Move to Heaven. Ia tampil totalitas memerankan karakter Matthew Grew pada episode 9 di series tersebut.   

|Baca Juga: Drama ‘Extraordinary Attorney Woo’ Akhirnya Dikomentari oleh Pengacara Autis Amerika

6. Bersekolah di Universitas Terkemuka

Tak hanya karir di dunia hiburan saja yang gemilang, Kevin pun mempunyai latar belakang pendidikan yang cemerlang. Ia merupakan alumni dari sekolah bisnis terkenal di Amerika yakni Darthmouth University. Solois pelantun Where My Heart Falls tersebut juga disinyalir pernah mendapat tawaran dari Ivy League lain, salah satunya New York University. 

Anggota keluarga dari penyanyi itu juga tak kalah berprestasinya. Adik lelakinya merupakan lulusan Princeton University. Sedangkan, adik perempuannya berkuliah di universitas yang sama dengan Kevin. 

7. Pernah Mendirikan Start Up

Setelah lulus kuliah, ia sempat mendirikan start-up dalam bisnis custom headphones untuk para pelanggannya. Sayangnya, perusahaan tersebut hanya berdiri selama dua tahun saja karena ia lebih menginginkan berkarir di dunia musik. 

Itulah tujuh fakta tentang calon suami Gong Hyojin, Kevin Oh. Selamat untuk calon pasangan ini!*mir/ika

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here