Kembali Sapa Penggemar, Bagaimana Kondisi Simon Yam Sekarang?

kondisi-simon-yam-sekarang
Foto: Filmko Entertainment

Belum genap sebulan usai aktor senior Hong Kong ini ditusuk saat beraksi di atas panggung Zhongshan, Provinsi Guangdong, Tiongkok (20/7). Namun kondisi Simon Yam sekarang sudah jauh lebih baik.

Pada Minggu (11/8) kemarin, Simon kembali muncul ke Provinsi Guangdong untuk mempromosikan film Little Q. Dalam acara tersebut, tangan kanan aktor 64 tahun itu masih dibalut perban.

Keamanan di tempat tersebut pun dijaga dengan ketat. Meski begitu, Simon tanpa rasa takut tetap menemui para penggemar dan bersalaman dengan mereka.

Simon mengatakan kalau dukungan orang-orang terdekat membuatnya kuat menghadapi cobaan berat.

kondisi-simon-yam-ditusuk-sekarang
Foto: Filmko Entertainment

Hal ini sesuai dengan pesan utama yang ingin disampaikan dalam film Little Q. Tentang seekor anjing labrador bernama Little Q, yang sudah dilatih sejak kecil untuk menjadi anjing penuntun. Little Q sangat setia mendampingi seorang koki yang menderita kebutaan.

“Little Q ini seperti ceritaku dengan anak perempuanku. Ini adalah film yang sangat penting untukku, dan anjing ini adalah teman terbaik selama pembuatan film,” kata Simon.

Little Q awalnya akan dirilis pada 25 Juli di Tiongkok, namun insiden nahas itu membuat penayangannya ditunda hingga 20 September mendatang. Para produser dan distributor mengatakan, mereka tak ingin merilis film ini tanpa kehadiran pemain terpentingnya, Simon Yam.

Sementara itu, Simon dikenal sebagai salah satu aktor paling sibuk di Tiongkok. Ia juga pernah membintangi film-film hits, seperti Ip Man (2008) dan Lara Croft: Tomb Raider-The Cradle of Life (2003). (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here