Kisah Cinta Tak Berbalas Andy Lau dan Pemeran Bibi Lung

kisah-cinta-andy-lau-dan-idy-chan
Foto: TVB

Lebih dari empat dekade Andy Lau berkecimpung di industri hiburan. Namanya terus naik daun seiring dengan kariernya yang bersinar baik di bidang tarik suara mau pun akting. Karya-karyanya selalu berhasil merebut hati para penggemar.

Salah satu karya ikonik dari Andy Lau adalah drama The Return of The Condor Heroes (1983). Dalam serial tv tersebut, Andy berperan sebagai Yoko. Ia beradu akting dengan aktris Idy Chan yang berperan sebagai Bibi Lung. Akting keduanya dalam drama tersebut berhasil membuat penonton baper. 

Ternyata bukan hanya penonton yang baper. Setelah lebih dari tiga dekade berlalu, Andy Lau mengungkap kalau dirinya sempat merasa baper dengan Idy Chan. Ia jatuh cinta dengan lawan mainnya tersebut. 

Layaknya karakter Yoko, kala itu hati Andy hanya untuk Idy. Bahkan Andy mengatakan kalau aktris kelahiran 25 Maret 1960 itu seperti seorang peri. Idy adalah satu-satunya aktris yang bisa membuatnya jatuh cinta. 

“Dia adalah satu-satunya aktris yang berhasil membuatku jatuh cinta tak hanya di dalam film tapi juga di dunia nyata,” kata Andy Lau dalam wawancaranya dengan Apple Dailybaru-baru ini. 

yoko-dan-bibi-lung-andy-lau
Yoko dan Bibi Lung. Foto: TVB

Baca juga: Berlinang Air Mata, Andy Lau Akhirnya Buka-bukaan Soal Pernikahannya

Rasa cinta itu membuat Andy semakin bersemangat untuk datang ke lokasi syuting. Aktor kelahiran 27 September 1961 itu selalu berkhayal untuk bisa menghabiskan waktu bersama Idy. Bahkan demi merebut hati Idy, ia mengaku rela berkorban layaknya Yoko untuk Bibi Lung.

Tapi sayang, cinta Andy Lau bertepuk sebelah tangan. Kala itu, Idy Chan sudah menjalin hubungan dengan aktor top Chow Yun Fat. 

“Yoko mengorbankan tangannya untuk Bibi Lung, maka aku juga akan melakukan itu untuk Idy. Sayangnya ia cuma menjadi Bibi kesayanganku di drama itu, hatinya sudah dimiliki orang lain di luar drama tersebut,” beber Andy.

Baca juga: Ini Penyebab Andy Lau Marah Besar pada Putrinya

Patah hati, begitulah yang dirasakan oleh Andy kala itu. Kendati demikian Andy masih merasa bahagia bisa bertemu dengan Idy di lokasi syuting. Sehingga ketika produksi drama tersebut berakhir, Andy merasa galau berat. 

“Biarlah aku mencintainya dalam bayangan, setelah drama The Return of the Condor Heroes selesai aku menjadi sangat moody karena aku rindu dengan Bibi-ku,” pungkas Andy Lau. (*)

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here