Tak Seperti Franda, 5 Artis Ini Izinkan Nama Anaknya Dijiplak

nama-anak-artis-yang-ditiru
Foto: Dok. Instagram Sharena/Chelsea Olivia

Franda belakangan ini jadi bulan-bulanan publik. Hal itu terjadi usai dirinya ngamuk lantaran nama anaknya ditiru. Menurutnya, nama Zylvechia Ecclesie Heckenbucker dibuatnya khusus untuk sang anak, dan tak mencontoh dari buku atau nama apapun.

Lain jawaban Franda, lain pula jawaban dari beberapa artis berikut ini . Banyak yang tak sependapat dengan pernyataan Franda soal nama anak yang ditiru. Apa yang dikatakan artis-artis tersebut seandainya nama anak mereka dijiplak?

1. Chelsea Olivia

Reaksi berbeda diberikan oleh Chelsea Olivia ketika ada yang meminta izin untuk menggunakan nama anaknya, Nastusha Olivia Alinskie.

“Mbak chelsea,kalo nanti aq punya anak cewek, boleh gak aq kasih nama Nashtusha?” tanya akun @@halfii.miniso di unggahan terbaru Chelsea.

“Boleh lahhh.. kenapa ngak?? Hihihi,” balas wanita 27 tahun itu.

“Ka chel.. Kalo ak punya anak cewe boleh namain nama anak ku nastusha ga kaa.. Aku ngefans skali sama ka chel and nastusha. Bolehhh yaa kaa,” tanya akun lainnya.

Lagi-lagi Chelsea mempersilahkan permintaan netizen tersebut dengan jawaban yang begitu ramah.

2. Rachel Venya

Xabiru, begitulah nama putra pertama Rachel Venya dan Nico. Nama anaknya yang unik, tentu saja bisa dijadikan inspirasi untuk para orangtua. Kabar baiknya, Rachel tak keberatan jika nama unik tersebut akan ditiru oleh bayi-bayi lain.

“Rachel, kalo aku nanti punya anak aku namain xabiru juga rachel bakal marah apa ngga?” tulis akun @belizzlemynizzl.

“Haha enggak dongg ?,” balasnya.

3. Raditya Dika

Lewat Instagram story, Raditya Dika menjawab rasa penasaran netizen. Ia mengkonfirmasi jika siapapun bisa menggunakan nama anaknya yakni Alinea, untuk memberi nama calon bayinya.

“Bang Dika, kalau anak gue yang kedua cewe boleh ga dinamain ALINEA juga? Ga bakal marah ke gue kann bang? Ijin dulu nih,” tanya akun @nawangsnastiti.

“Ya boleh lah. Ngapain izin segala,” jawab Dika sambil menyematkan emotikon tertawa.

4. Sharena

Istri Ryan Delon, Sharena Gunawan, juga curhat karena mendadak kebanjiran DM dari ibu-ibu hamil. Tujuannya pun sama, yakni meminta izin. Ia pun meresponsnya dengan jawaban positif, bahkan mendoakan kesehatan untuk ibu hamil tersebut.

“Yes of course boleh 🙂 malah terharu nama anak2ku bisa menginspirasi yang pada cari nama. Aku terharu :’) sehat2 ya hamilnya,” tulis Sharena.

Untuk kasus Franda, Sharena mengaku tak mengetahui masalah itu sebelumnya. Ia pun mengatakan, jika jawabannya adalah murni sesuai dengan hatinya.

“Monmaap. Akutu kurang gaul. Baru tau knp pada minta izin pake nama anak2ku. luar ibadah kaget WA ku penuh screenshot-in kasus penggunaan nama sama ini. Buat yang bersangkutan… sungguh akutu gak bermaksud nyindir. Mau diapus udah kadung rame ternyata (postinganku). Seheboh itu ternyata ya,” jelas Sharena, beberapa jam setelah pernyataan yang pertama diunggah di Instagram story.

5. Samuel Zylgwyn

Tak sama dengan istrinya, Samuel nampaknya memperbolehkan nama anaknya untuk ditiru.

“Mas. Nama anaknya boleh saya pakai untuk nama anak saya nanti gak?” tanya akun @hocita.

“Ashiyappppp,” balas Samuel santai. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here