Salah satu spot favorit rumah yang memiliki lebih dari satu lantai adalah rooftop. Kebanyakan rooftop dibuat berkonsep outdoor, sehingga bisa dimanfaatkan untuk banyak hal.
Berikut ini ada beberapa inspirasi rooftop rumah para seleb yang mempunyai konsep unik. Mulai dari rooftop yang digunakan untuk bermain golf hingga dipakai bermain basket. Intip, yuk:
1. Iis Dahlia


Rooftop di rumah Iis yang cicilannya Rp 250 juta per bulan itu, berada di depan kamar tidur sang putra, Devano Danendra. Pemandangannya terlihat begitu segar, dengan hamparan rumput sintetis yang biasanya digunakan sebagai spot bermain golf. Di rooftop itu juga terdapat gazebo kecil yang cocok digunakan untuk bersantai maupun berjemur.
|Baca juga: Menyimak 12 Sudut Rumah Prilly Latuconsina yang Megah nan Mewah
2. Prilly Latuconsina


Ruangan outdoor di rumah Prilly salah satunya adalah bagian rooftop. Berkonsep garden rooftop dengan desain yang simpel, tempat itu nampak segar dengan banyak tanaman dan bunga warna-warni. Saat melihat halaman sekitar rumah melalui rooftop, akan terlihat lapangan golf yang begitu luas.
3. Irish Bella


Spot ini menjadi tempat favorit Irish dan Ammar Zoni untuk bersantai bersama teman-temannya. Biasanya mereka menggelar pesta kebun di tempat ini. View di depan rooftop rumah Irish dan Ammar adalah sebuah kolam renang dan ikan, lengkap dengan pepohonan dan tanaman yang rindang.
|Baca juga: Full Satu Lantai, Yuk Intip Luasnya Kamar Irish Bella dan Ammar Zoni!
4. Rizky Febian


Di lantai tiga rumah Rizky Febian, terdapat rooftop yang begitu luas. Di spot itu banyak terdapat gazebo dan saung untuk bersantai. Pemandangan terlihat makin segar, karena adanya rumput sintetis dan tanaman-tanaman hias.
5. Denny Cagur


Unik dan nyentrik, Denny Cagur menyulap rooftop rumahnya menjadi lapangan yang digunakan untuk bermain basket loh! Wow, bagaimana ya kira-kira sensasinya main basket dari ketinggian? (*)