Indonesian Teen Fashion Week (ITFW) 2023 Munculkan Desainer Muda Berbakat Tanah Air

Foto: Dok. reza wibisono/Nyata

Industri fashion tanah air terus berkembang dengan munculnya banyak desainer baru. Sayangnya tak semua desainer tersebut dapat menampilkan karya mereka dalam sebuah ajang fashion show karena berbagai kendala, salah satunya masalah dana. Dengan latar belakang dan kondisi tersebut, DD Foundation kembali menyelenggarakan Indonesian Teen Fashion Week (ITFW) 2023. Ini adalah kali ketiga ajang tersebut diadakan.

“Kami sadar banyak sekali talenta muda yang berbakat. Banyak yang ingin menampilkan karya tapi terbentur kendala. Salah satunya di masalah pendanaan. Untuk tampil di fashion show kan tidak murah, butuh modal yang tidak sedikit. Di ajang inilah kami fasilitasi mereka,” jelas Ketua DD Foundation, Derry Dahlan di kawasan Mangga Dua, Jakarta Utara, Sabtu (8/7).

Menurut Derry Dahlan, ITFW 2023 ini diikuti kurang lebih 28 desainer yang terpilih dari ratusan desainer muda yang mendaftar secara online. Fashion ini dibagi dalam tiga babak, dimana masing masing desainer yang berusia 12 hingga 20 tahun menampilkan 12-18 koleksi mereka.

“Setiap tahun peminatnya terus meningkat. Desainer yang terpilih kali ini tentunya telah diakurasi oleh desainer senior sehingga karya mereka memang layak ditampilkan. Kami minta mereka juga presentasikan rancangan mereka sebelum akhirnya bisa fashion show,” terang Derry Dahlan.

|Baca Juga: Angkat Keindahan Gunung Bromo, Annual Fashion Show UNESA Sukses Digelar

Foto: Dok. reza wibisono/Nyata

Menurut Derry Dahlan, tidak semua desainer muda tersebut punya latar belakang pendidikan desain. Banyak juga karena bakat dan belajar secara otodidak.

“Kami tidak membatasi karya karya mereka. Apa pun bisa ditampilkan, mulai modest fashion, evening gown hingga koleksi ready to wear,” terang Derry Dahlan.

|Baca Juga: IFML Gelar Fashion Show 8 Desainer Busana Muslim Syar’i

Salah satu desainer yang menampilkan karyanya di gelaran ITFW 2023 adalah Angeline Wong. Remaja 15 tahun ini mengaku sangat senang akhirnya dapat kesempatan karyanya ditampikan dalam gelaran fashion show.

“Ini pertama kali aku fashion show. Senang banget rasanya bisa menampilkan karya aku. Persiapannya butuh beberapa bulan, tapi aku senang akhirnya aku bisa lolos seleksi,” jelas Angeline Wong.

Angeline Wong menampilkann siluet rancangan yang fenimin dengan warna warna terang seperti kuning, merah hingga biru. Kecantikan Cleopatra turut menjadi inspirasi rancangannya. Unsur motif batik borneo juga diselipkan dibeberapa karyanya sebagai bukti kecintaannya pada budaya tanah air. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here