Penyebab Meninggalnya Maestro Keroncong Mus Mulyadi

mus-mulyadi-meninggal-dunia 1
Foto: Dok. Instagram Erick Haryadi

Kabar duka kembali datang dari industri musik Indonesia. Maestro musik keroncong, Mus Mulyadi meninggal dunia pada Kamis (11/4) pagi. Kabar ini telah dikonfirmasi oleh putranya, Erick Haryadi.

“Betul, meninggal di jam 09.08 pagi,” ujar Erick seperti dilansir dari Kapanlagi

Erick mengungkap, bahwa sang ayah telah menderita penyakit diabetes sejak lama, yaitu 1984 silam. Baru-baru ini, Mus dirawat ke rumah sakit karena kadar gula darahnya yang tinggi. Penyakit tersebut bahkan membuatnya buta sejak 2009 silam.

Baca juga: Request Andy Lau untuk Para Penggemar yang Khawatirkan Kondisinya

Tak hanya itu, Erick menceritakan bahwa Mus tutup usia sesaat setelah sarapan.

“Dia dirawat di rumah sakit Pondok Indah, tadi habis sarapan terus meninggal,” tambahnya.

Baca juga: Permintaan Khusus Audrey Ketika Dijenguk Ifan Seventeen

Kepergian penyanyi 73 tahun ini begitu mendadak. Keluarga tak menyangka, bahwa pelantun Dinda Bestari itu berpulang, terlebih sebelumnya kondisinya mulai membaik.

“Bilangnya sudah enakan tadi. Gulanya juga sudah turun, habis makan beliau bilang makanannya enak. Sudah habis itu hilang, ke rumahnya, ke rumah Bapa di Surga,” cerita Erick. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here