Memang tidak ada yang salah ketika kalian bekerja keras dan fokus terhadap pekerjaan. Hal ini sangat baik untuk perkembangan karir kalian. Tapi, jangan sampai beban kerja malah membuat kalian jadi stres dan jatuh sakit. Karena itulah kita tetap membutuhkan waktu sendiri untuk beristirahat atau refreshing.

Kapan kalian perlu ambil cuti untuk istirahat atau pergi berlibur ini? Berikut beberapa tandanya.

Susah tidur
Rasa bosan bisa menjadi salah satu pemicu susah tidur. Hal ini dapat disebabkan oleh sakit kepala, yang muncul karena rasa tidak nyaman terhadap situasi yang sedang kalian hadapi. Jika kamu mengalami hal ini, bisa jadi kalian sudah lelah secara mental, sehingga menjadi susah tidur dan istirahat.

Mudah marah
Hal ini merupakan tanda bahwa kalian membutuhkan cuti dan liburan. Ini juga merupakan tanda yang sangat mudah terlihat dan dapat menunjukkan bahwa tingkat stresmu sudah tinggi. Pekerjaan yang menumpuk, target dan deadline yang berada di depan mata dapat menjadi salah satu pemicu stres.

Tidak memiliki motivasi
Jika masih dalam kondisi baik, kalian mampu bekerja dengan lebih baik karena memiliki motivasi untuk memberikan yang terbaik dalam pekerjaan kalian. Tapi, jika kalian sudah merasa bosan atau stres, secara tak sadar motivasi tersebut akan hilang dan berdampak pada kinerja kalian yang semakin menurun.

Banyak membuat kesalahan kecil
Rasa bosan dan lelah berdampak pada berkurangnya konsentrasi dan kesabaran kita. Inilah yang tak jarang membuat kita sangat berpotensi melakukan kesalahan-kesalahan kecil yang seharusnya tak terjadi. Hal ini juga dapat membuat kalian menjadi lebih susah dalam menyelesaikan permasalahan.

Mudah merasa lelah atau sering sakit
Tidak jauh berbeda dengan peralatan elektronik, tubuh manusia juga perlu di re-charge. Nah, jika kalian terus merasakan lelah, ada yang salah dengan tubuh kalian. Ketika hal ini sudah terjadi, jangan ragu untuk mengambil cuti beberapa saat. Meskipun hanya sehari atau dua hari, waktu ini sudah dapat kalian gunakan untuk re-charge kembali fisik dan mental yang sudah terlalu lelah karena terlalu banyak bekerja. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here