Siap-Siap! The Hunger Games Akan Dibuatkan Versi Teater Tahun Depan

The Hunger Games Akan Dibawa ke Panggung Teater di 2024
Foto: IMDb / Lionsgate / Time Out

Bersiaplah warga London. Pada 2024, kota tersebut akan disulap menjadi Panem, sebuah negara fiksi karya Suzanne Collins. Hal itu dikarenakan oleh adanya adaptasi teater dari novel dan serial film The Hunger Games. Para penggemar dapat melihat kisah cinta antara Katniss dan juga Peeta secara langsung pada musim gugur 2024.

|Baca Juga: Chelsea Islan Sukses Pakai Logat Betawi di Teater Ariyah dari Jembatan Ancol

Dramawan pemenang Olivier Award, Conor McPherson, akan mengadaptasi The Hunger Game on Stage berdasarkan novel distopia karya Suzanne Collins. McPherson juga terinspirasi dari rentetan film blockbuster yang dibintangi oleh Jennifer Lawrence. Sementara itu, sutradara untuk produksi ini dipercayakan kepada Matthew Dunster yang sudah sukses menggarap The Pillowman. Rencananya, teater The Hunger Games ini akan ditampilkan di teater London’s West End pada musim gugur 2024.

Selaku penulis novel originalnya, Suzanne Collins memberikan pernyataan mengenai produksi ini. “Aku sangat bangga untuk berkolaborasi dengan tim Conor McPherson dan Matthew Dunster yang luar biasa. Mereka akan membawa dinamika dan interpretasi inovatif mereka ke The Hunger Games di panggung London,” ujarnya.

McPherson menambahkan bahwa ia merasa sangat terinspirasi karena diperbolehkan mengadaptasi The Hunger Games oleh Collins. “Direstui oleh Suzanne Collins untuk mengadaptasi The Hunger Game untuk teater membuatku rendah diri dan terinspirasi,” tulisnya disebuah statement.

“Dia (Collins, red.) telah menciptakan cerita klasik yang terus bergema. Dalam dunia di mana kejujuran itu diperebutkan, The Hunger Games dapat mengekspresikan nilai-nilai ketahanan, kemandirian, dan moral bagi generasi muda. Ini adalah penceritaan yang tertinggi dan aku sangat bersemangat untuk menghadirkannya kepada generasi baru penonton teater dan juga penggemar setia Suzanne Collins,” lanjutnya.

Cerita dari The Hunger Games sendiri akan berputar kepada sebuah kompetisi yang ditayangkan di televisi. Latar belakang dari cerita ini adalah masa depan yang mengerikan, di mana 24 pemuda dipaksa untuk berperang di dalam sebuah arena hingga meninggal. Karakter utamanya adalah Katniss Everdeen (Jennifer Lawrence), yang menggantikan adiknya di permainan berdarah tersebut.

|Baca Juga: Olivia Rodrigo Isi Soundtrack Film The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes

Untuk saat ini belum ada tanggal spesifik tentang perilisan teater The Hunger Games on Stage. Namun prekuel dari film seri yang didasarkan pada novel Collins, The Ballad of Songbirds and Snakes, akan tayang di bioskop pada tanggal 17 November mendatang. Film tersebut akan dibintangi oleh Tom Blyth, Rachel Zegler, Viola Davis, dan juga Peter Dinklage. *yog/ika

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here