Manisnya macaron telah sejak lama menggoda para pencinta kue. Rasanya yang beraneka ragam dan variasi warna-warninya pun sangat mengundang selera. Bagi yang belum tahu, macaron adalah sepasang kukis dengan isi selai, buttercream, atau apapun yang kamu suka, di antara kedua kue. Macaron sendiri adalah hasil panggangan dari adonan meringue, bubuk almond, dan gula halus.
Versi macaron yang kita kenal sekarang pertama kali muncul pada tahun 1830 dan awalnya disebut gerbet atau Paris Macaron. Pierre Desfontaines terkadang disebut sebagai pembuatnya, tapi pembuat roti lain, Claude Gerbet, juga mengaku sebagai penciptanya. Siapa yang pertama membuatnya? Itu masih menjadi misteri.
Membuat kue macaron memang gampang-gampang susah, apalagi jika ini adalah percobaan pertama. Tapi jika berhasil, maka manisnya macaron ini bisa menjadi sahabat tepat untuk keadaan apapun, apalagi bila kamu sedang bad mood.
Bagi kamu yang ingin mencoba untuk membuatnya, ikuti resep mudah berikut ini!
Baca Juga | |
Pastry Empuk Isi Apel Hangat dan Manisnya KacangResep Apel Kacang Bungkus Pastry [Read More] |
Bahan-bahan:
- 250 gr gula halus
- 125 gr bubuk almond
- 150 gr putih telur
- 110 gr gula kastor
- 1/2 sendok makan cream of tartar
- Pewarna makanan (optional)
- Kelapa kering, untuk ditaburkan (optional)
- 150 ml whipped cream, dikocok
Cara memasak
-
Panaskan oven hingga 150 C atau 300 F dan letakkan baking paper di atas tray.
-
Campur gula halus dan bubuk almond dalam food processor selama 1-2 menit hingga merata. Ayak campuran bahan hingga didapat bubuk halus campuran bubuk almond dan gula halus.
-
Kocok putih telur dengan kecepatan sedang dalam mangkok hingga berbusa. Masukkan cream of tartar lalu kocok kembali hingga adonannya sedikit kaku ketika pengocok diangkat (adonan akan melengkung jika pengocoknya diangkat). Masukkan gula kastor bertahap sebanyak tiga kali, hingga tercampur ke dalam adonan meringue. Naikkan kecepatan mixer menjadi kecepatan maksimal hingga adonan tersebut menjadi semakin mengkilap dan kaku (bentuk adonan akan tetap lancip ke atas ketika pengocoknya diangkat). Jika ingin mewarnai macaron, masukkan beberapa tetes pewarna makanan pada tahap ini.
-
Masukkan campuran bubuk almond dan gula ke dalam adonan meringue secara bertahap sebanyak tiga kali. Campur adonan menggunakan spatula silikon dengan teknik folding, kira-kira sebanyak 50 kali adukan tiap menambahkan gula. Dengan teknik tersebut, anda akan mendapatkan adonan yang halus dan mengkilap dengan konsistensi yang pas, tidak terlalu encer maupun terlalu kaku.
-
Masukkan adonan ke dalam piping bag. Perlahan-lahan, bentuk lingkaran datar berukuran 4cm di atas baking tray, putar piping bag tiap kali selesai membentuk satu adonan. Adonannya seharusnya cukup lembek untuk memberikan akhir yang halus. Jangan lupa juga untuk meratakan puncak adonan. Tambahkan taburan kelapa kering pada tahap ini (optional).
-
Diamkan selama 30 menit untuk membentuk kulit, lalu panggang dalam oven selama 10–14 menit dengan pintu sedikit terbuka, hingga menjadi keras. Keluarkan dari oven,angkat baking paper dari tray dan biarkan macaron mendingin. Kue macaron yang baik akan memiliki tekstur yang sedikit keras di bagian luarnya, tapi lembut di bagian dalam. Ketika diketuk perlahan akan menimbulkan bunyi yang menandakan bagian dalamnya memiliki banyak rongga udara halus.
-
Setelah dingin, macaron mulai bisa diberi isi seperti whipped cream, selai, atau isi apapun yang disukai. Lalu siap dinikmati bersama keluarga!