Ada yang Mencuri Perhatian Usai Ayu Ting Ting Salat dengan Anak

0
315
Ayu Ting Ting salat
Foto: Dok. Instagram Ayu Ting Ting

Ada yang mencuri perhatian di deretan foto Instagram Ayu Ting Ting. Kamis (20/12) kemarin Ayu mengunggah foto dirinya, bersama Bilqis Khumairah Razak. Keduanya nampak usai melaksanakan salat.

Ayu masih mengenakan mukena berwarna putih, sedangkan Bilqis dengan mukena motif warna merah jambu. Keduanya duduk di atas sajadah biru, sambil Bilqis bergelayut manja pada ibunya.

Baca juga: Sang Ibunda Tidak Suka Ayu Ting Ting Menang Penghargaan, Kenapa?

Ayu mengiringi fotonya dengan caption manis. Ia mendoakan agar Bilqis menjadi anak yang baik dan salihah.

Selalu sholeha y nak dan jd anak baik amin……. ❤️?,” tulis pelantun Sambalado itu.

Di sisi lain, bukan hanya Ayu dan Bilqis yang menjadi sorotan dalam foto tersebut. Melainkan tempat Ayu melaksanakan salat pun, tak luput dari perhatian netizen.

Baca juga: Diam-diam Meghan Markle Kenakan ‘Jimat’ untuk Tangkal Kutukan

Ya, dalam foto itu Ayu memang terlihat salat di depan tangga. Tak ayal beberapa netizen menanyakan soal tempat salat, di rumah Ayu tersebut.

Yuk knp g sholat Di kmar aja… Masak Di depan tangga.. Rumah segede itu g ada tm4 buat sholat yach,” tulis akun @ananisa1515. “Pencitraan deh…,” sahut akun @sitty.aminatun. “Ayu ting2 kok sholatnya d bwh tangga….buat dong ruang musholanya….masak rumah segedek itu ruang sholatnya ngsk ada…..,” akun @nurhayati.inong menambahkan.

Baca juga: Mengenal Sydney Yusuf, Anak Cut Tary yang Berprestasi dan Giat Ibadah

Terlepas dari itu semua, masih banyak yang mengamini doa Ayu. Mereka juga memberikan doanya untuk Ayu juga putrinya.

Kk ayu dan bilqis semoga diberikn kesehatan selalu y kk ayu .lis sayang bnget ama kk ayu dan bilqis,” tulis akun @lilisdhani_28. “Alhamdulilah dimana pun kapan pun tetap istiqomah,” sahut akun @ayuu_wardani19. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here