Lima tahun lebih perjalanan cinta Marsha Aruan dan El Rumi terjalin. Saat ini keduanya tengah jalani Long Distance Relationship (LDR), lantaran El melanjutkan studinya di London.
Meski begitu, hangatnya hubungan Marsha dan El seolah bisa dirasakan dari cara mereka berbalas komentar. Nggak jarang, warganet pun dibuat baper.
Baca juga: Jadi CEO Baru, Aldi Taher Siapkan Kado untuk Jokowi
Namun kali ini, ada yang menarik dari komentar Marsha. Gadis yang 24 Oktober nanti genap berusia 23 tahun ini, terciduk di kolom komentar akun Instagram @tmski.
Akun tersebut adalah milik Pangeran Brunei Darussalam Abdul Mateen, yang merupakan putra ke-10 dari Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah.
Baca juga: Bukan Uang, Ini Cara Widi Mulia Berinvestasi untuk Anak
“Presidential inauguration ??,” begitulah tulis sang pangeran.
Potret hitam putih yang diunggah dalam rangka pelantikan Presiden RI itu, hingga saat ini telah disukai lebih dari 134 ribu pengguna Instagram.
Paras rupawan dibarengi bentuk tubuh ideal, serta background pendidikan militer dan prestasinya menjadi pilot helikopter, membuat para wanita jatuh hati padanya.
Baca juga: Jennifer Dunn Peringatkan Agar Tak Menggoda Suaminya
Oleh karena itu, tak heran jika unggahan tersebut dibanjiri komentar dari para gadis. Termasuk Marsha yang ketahuan menyematkan emotikon hati dalam komentarnya.
Langsung saja beberapa netizen menggodanya. Mereka kemudian menandai akun @elelrumi, seolah ingin mengadukan komentar Marsha pada El.
“@aruanmarsha kaduin ke el ah ?,” tulis akun @gunawan_amriza19. “@aruanmarsha wkkwwk @elelrumi,” goda akun @ameliasyofyan. (*)