11 Publik Figur Ini Ternyata Penggemar Berat Game of Thrones

0
477
Sumber foto: Getty / Pool/Samir Hussein

Season ketujuh serial Game of Thrones akhirnya tayang perdana hari Minggu kemarin. Gelombang antusiasme penonton pun sudah tidak terbendung. Namun tidak hanya terjadi pada masyarakat umum, ternyata demam Game of Thrones juga melanda beberapa selebritis papan atas. Lalu siapa saja selebritis penggemar Game of Thrones?

Kristen Bell and Dax Shepard

Kalau untuk pasangan ini, sepertinya sudah tidak perlu dipertanyakan lagi. Karena baik Kristen Bell maupun Dax Shepard, keduanya memang penggemar berat serial ini. Tidak jarang mereka memamerkan kecintaan mereka tersebut di depan publik. Foto dan video ini hanya sebagian kecil saja.

Jennifer Lopez

Kecintaan J-Lo terhadap serial ini sepertinya bisa kita lihat dengan jelas saat ia berkicau, “Winter came for house Frey!!!! #gameofthones yasssssss,” di akun Twitter pribadinya saat menyambut tayangnya season ketujuh.

3 Karakter Game of Thrones yang Ternyata Ganti Aktor, Bisa Tebak Siapa? Sebagai penggemar serial ini, apakah kamu tahu bahwa Game of Thrones telah … [Read More]

Barack Obama

Tidak hanya selebritis, bahkan mantan presiden Amerika ini pun juga penggemar Game of Thrones. Barack Obama bahkan menonton beberapa episodenya saat berada di kantor kepresidenan.

Beyoncé dan JAY-Z

Pasangan yang baru saja mendapatkan anak kembar ini, ternyata juga penggemar berat Game of Thrones. Menariknya lagi, JAY-Z bahkan membelikan sebuah telur naga yang persis seperti di filmnya, untuk Beyoncé.

Fakta tersebut diungkap Emilia Clarke pemeran Daenerys “Khaleesi” Targaryen dalam Game of Thrones. “Rupanya JAY-Z membelikan satu untuk Beyoncé,” ungkap Emilia di Harper’s Bazaar edisi bulan Mei 2015, “Saya tidak tahu. Mereka (telur naga, red) benar, benar, benar mahal, dan benar-benar berat dan merupakan karya seni yang serius.”

Kit Harrington Akui Foto Paparazzi Game of Thrones Season 7 Itu Palsu Game of Thrones season 7 akan bisa dinikmati di akhir pekan nanti. Kit … [Read More]

Kerry Washington

https://www.youtube.com/watch?v=yZUoH12DNjE

Kerry Washington, aktris pemeran Alicia Masters di dua film pertama Fantastic Four ini, juga adalah penggemar GoT. Menariknya lagi, ia mengatakan bahwa ibunya juga penggemar berat serial ini.

Saat menjadi bintang tamu di acara Jimmy Kimmel Live! yang tayang Februari 2016 lalu, Kerry mengajak serta ibunya dalam acara tersebut. Bukan untuk melihatnya menjadi bintang tamu, tapi untuk bertemu dengan bintang tamu kedua yaitu Nikolaj Coster-Waldau, pemeran Jaime Lannister dalam GoT.

Madonna

https://www.instagram.com/p/llzFu4GEfn/

Pada bulan Maret 2014, Madonna berpakaian layaknya Daenerys Targaryen. Namun yang tidak diketahui orang adalah, itu kostum asli dari GoT. Ketika tampil dalam acara The Tonight Show akhir bulannya, Emilia Clarke mengungkapkannya. “Itu benar-benar kostum saya,” ucap Emilia pada waktu itu. “ Saya pikir saya sedang bermimpi. Saya mendapat email dari humas HBO, Mara yang mengatakan, ‘Madonna ingin meminjam kostumnya; apakah boleh?’ Saya pikir, ‘Tuhan, ini pasti mimpi. Ini tidak mungkin nyata.”

Snoop Dogg

Pada salah satu episode dari situs Snoop di GGN Network (Double G News Network), rapper tersebut melakukan diskusi yang serius dengan Seth Rogen tentang salah satu episode GoT. “Aku menonton semua episodenya,” ucap Snoop.

Kate Middleton dan Pangeran William

Dalam wawancaranya bersama BBC 1 Radio pada bulan April 2017, William mengatakan bahwa dia dan Kate menghabiskan Sabtu malam mereka menonton Game of Thrones.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here