5 Selebriti Indonesia yang Hamil di Usia 40 Tahun-an

0
25
Para selebriti Indonesia yang hamil di usia 40 tahun-an. Foto: Dok. Instagram @kikiamaliaworld/@princessyahrini
Para selebriti Indonesia yang hamil di usia 40 tahun-an. Foto: Dok. Instagram @kikiamaliaworld/@princessyahrini

Dari kacamata medis, wanita yang hamil di usia 40 tahun memiliki risiko yang cukup tinggi. Kemungkinan ini bisa terjadi tak hanya dari sisi ibu, melainkan juga janinnya. Seorang wanita yang melahirkan di usia 40 tahun rentan terhadap berbagai masalah kesehatan. Tetapi tak bisa dipungkiri, bila banyak wanita yang berhasil melaluinya. Seperti halnya beberapa selebriti ini yang hamil dan melahirkan di usia 40 tahun. Siapa saja mereka? Nyata telah merangkumnya sebagai berikut.

1. Syahrini

 

View this post on Instagram

 

A post shared by SYAHRINI (@princessyahrini)

Berita paling terbaru adalah kabar kehamilan Syahrini di usianya yang menginjak 43 tahun. Penantian Syahrini dan Reino Barack untuk memiliki buah hati akhirnya tercapai juga. Kabar ini tak hanya membuat keluarga keduanya bahagia, tetapi juga penggemar yang selalu mendoakan mereka.

| Baca Juga: Hamil di Usia 40 Tahun ke Atas Seperti Syahrini, Butuh Perhatian Ekstra

2. Kiki Amalia

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Kiki Amalia (@kikiamaliaworld)

Mungkin tak ada yang bisa menggambarkan kebahagiaan Kiki Amalia, usai melahirkan anak pertamanya di usia 42 tahun. Buah hati yang selama ini dinantinya itu berjenis kelamin perempuan. Setelah proses melahirkan, Kiki Amalia dan bayinya dalam kondisi baik dan sehat.

3. Paramitha Rusady

Aktris sinetron Paramitha Rusady diketahui hamil anak pertamanya di usia 41 tahun. Pada waktu itu, ia sempat mengalami keguguran, sebelum akhirnya dinyatakan hamil lagi. Paramitha Rusady pun melahirkan anaknya pada 14 Mei 2007 secara caesar. Namun setelah itu ia sempat tak sadarkan diri selama dua hari. Kini, ibu anak itu telah diberkahi banyak kebahagiaan dalam hidupnya.

4. Andi Soraya

Andi Soraya hamil anak ketiganya saat usianya menginjak 42 tahun. Ia melahirkan putrinya itu di awal tahun 2018. Saat hamil anak ketiganya ini, Andi Soraya mengaku menjadi cepat lelah. Tetapi bagaimana pun, putrinya adalah semangatnya untuk bisa melalui hal itu.

Baca Juga: Syahrini Akhirnya Hamil Anak Pertama, Reino Barack Siap Jadi Ayah

5. Dewi Yull

Penyanyi senior Dewi Yull membuktikan bila wanita bisa hamil dan melahirkan, meski usianya sudah tak lagi muda. Pada 2001 lalu, Dewi Yull melahirkan putranya bernama Muhammad Raya di usianya yang ke 40. Proses kelahirannya berjalan lancar dan bayinya pun sehat. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here