Di era digital ini, bukan hanya ungkapan ‘mulutmu harimaumu’ yang perlu kita perhatikan, tetapi juga ‘jarimu harimaumu’. Bagaimana tidak? Kini banyak sekali yang tidak berpikir panjang saat menulis sesuatu di media sosial.
Karena bisa saja ada pihak-pihak yang merasa tersinggung atau tersakiti. Tak jarang juga, kalimat yang ditulis jadi boomerang bagi diri sendiri.
Hal inilah yang jadi sorotan Tamara Bleszynski. Rabu (31/10), artis 44 tahun itu mengunggah selfie-nya di Instagram.
Baca juga: 18 Artis Ini Buktikan Kalau Jadi Mantan Gak Harus Musuhan
Tamara seakan memberikan peringatan agar publik lebih bijak dalam berkomentar. Ia juga menyindir orang-orang yang suka numpang promosi di kolom komentar.
“Hati2 dgn komentarmu, jgn sampai kau bunuh semangat org, apalagi jualan di posting2an org yg lagi berjuang dlm hidupnya. Komentarmu mencerminkan siapa kamu sebenarnya dan jualan produk di postingan org2 yg lagi berjuang, menunjukan betapa Sampah produkmu. ?,” tulis perempuan yang kini menetap di Bali itu.
Baca juga: Tamara Bleszynski ‘Balikan’ dengan Mantan Setelah 17 Tahun Berpisah
Pesan Tamara Bleszynski itu langsung mencuri perhatian netizen. Banyak sekali yang satu suara dengan ibu dua anak itu.
“Benerrrrr banget… Enk2nya kita bc topik yg d bahas…. Eeee ad iklan mncul.. Menyebalkan,” tulis akun @suminarcn. “Setuju banget mbak Tamara… komentar tidak pada tempatnya, seperti membuang sampah bukan pada tempatnya,” sahut akun @agustian.agustian.351104. “D tunggu komen obat pninggi klo masih berani,” akun @r.bayusetiadi menambahkan. (*)