Soundrenaline 2022 Akhirnya Comeback. Hadirkan Isyana Sarasvati hingga The Prediksi

0
19
Foto: Dok. Pri/Nyata

Festival musik tahunan berskala nasional, Soundrenaline, akhirnya comeback dan siap mengguncang Jakarta setelah dua tahun vakum akibat terdampak pandemi COVID-19.

Ajang musik yang hampir berusia dua dekade itu mengundang 18 musisi internasional serta puluhan musisi lokal ternama untuk meramaikan Soundrenaline di kawasan Eco Park Ancol di 26-27 November 2022 dengan tema “Comeback Live and Louder”.

“Soundrenaline itu awal mulanya kan 2022 di Jakarta, sudah 20 tahun yang lalu. Sekarang walaupun masih edisi ke-18 tahun akibat kemarin dua tahun absen karena COVID-19 kita ingin balikin hype-nya kembali ke Jakarta,” jelas CEO Ravel Entertaintment Ravel Junardy yang merupakan promotor dari Soundrenaline 2022 di Hard Rock Jakarta, Rabu (28/9).

Sebelumnya festival musik pop culture ini memang lebih sering diadakan di Bali. “Jadi kita balikin seperti awal histori-nya bahwa Soundrenaline itu festival musik yang paling disegani seperti pada awalnya dulu ya di Jakarta,” sambung Ravel.

Meski sudah diungkap ada 18 musisi internasional dan puluhan musisi lokal, namun Ravel baru mengungkap sedikit dari deretan musisi-musisi kenamaan tersebut. Adapun untuk deretan musisi dari luar negeri, Soundrenaline akan menghadirkan Neck Deep, FKJ, Mono, Plain White Ts, dan Hollow Coves.

Sementara untuk musisi lokal yang sudah dipastikan tampil di antaranya Seringai, The Brandals, Mocca, Feel Koplo, The S.I.G.I.T., Pure Saturday, Rocket Rockers, Burgerkill, Isyana Sarasvati, Deadsquad, Goodnight Electric, Tiket, Mario Zwinkle, Stars and Rabbit, Barasuara, The Upstairs, Ndarboy Genk, Indra Lesmana, d’Cinnamons, Polyester Embassy, Prediksi hingga Potret.

|Baca Juga: Sering Minder? Simak Tips Percaya Diri Ala 7 Seleb Wanita Hollywod!

Isyana Sarasvati, sebagai salah satu performer mengaku senang dan bangga diajak mengambil bagian di festival ini.

“Ini kali ketiga aku ikut. Jadi yang pasti senang dan bangga. Karena kali ini aku akan tampil dengan warna musik aku yang baru rock progressive. Jadi bakal lihat nih Isyana gibas gibas rambut,” kata Isyana Sarasvati ditemui di kesempatan yang sama.

Foto: Dok. Pri/Nyata

Namun ada hal yang lebih menarik lagi. Karena tahun ini Soundrenaline akan menghadirkan komunitas anak motor dari kalangan selebritas, The Prediksi. Geng motor yang dipionirkan oleh Andre Taulany itu rencananya akan memiliki pertunjukan sendiri di panggung, mengingat mayoritas dari mereka adalah seorang musisi.

“Mungkin bisa jadi sebuah sejarah. Ya buat The Prediksi juga bakalan pecahlah ya. Di mana festival lain itu-itu saja gue berusaha buat bawa yang baru,” tambah Stevi Item, salah satu personil The Prediksi

Selain musik, Soundrenaline 2022 menjanjikan suguhan penampilan non musik yang diharapkan mampu memberikan kepuasan kepada para penggemar festival musik di Tanah Air.

|Baca Juga: 5 Film Dokumenter Kriminal Netflix Ini Paling Kompulsif untuk Ditonton

Untuk menghadirkan hiburan dari sisi nonmusik, Ravel Entertaintment menggandeng Samara Media and Entertaintment menghadirkan sentuhan hiburan lainnya yang berbeda dari panggung-panggung konser pada umumnya.

“KIta mau ngasih nuansa dan sensory yang berbeda di festival musik ini. Selain hiburan dari segi musik dengan musisi-musisi top yang sudah dibeberkan, juga akan memberikan hiburan seperti sesi komedi. Nanti ada dari Majelis Lucu Indonesia atau MLI,” kata CMO Samara Media and Entertaintment, Desy Bachir.

Tidak hanya sentuhan komedi, Soundrenaline 2022 juga akan menyediakan panggung untuk seniman digital seperti Tahilalats menunjukkan instalasi seni yang tentunya selain estetik bisa dinikmati oleh pengunjung.

Ada juga program bertajuk “Portal to Mindrenaline” yang dibuat oleh Greatmind menjadi wadah untuk para pengunjung bisa rehat sejenak dari hiruk pikuk di dalam konser sehingga dengan demikian dinilai bisa menciptakan Soundrenaline 2022 dengan porsi seimbang. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here