Butuh Puluhan Miliar, Ini Pihak yang Bayar Keamanan Meghan-Harry

0
99
biaya-keamanan-meghan-markle-dan-pangeran-harry
Foto: Paul Edwards/AP/USA Today

Ingin hidup mandiri secara finansial, jadi salah satu alasan Pangeran Harry dan Meghan Markle mundur sebagai anggota senior Royal Family. Bersama putranya, Archie Harrison kini mereka sudah menetap secara permanen di Los Angeles (LA), Amerika Serikat.

Sebelum menetap di LA, mereka sempat tinggal beberapa lama di Vancouver Island, Kanada. Pemerintah Kanada pun sempat membiayai fasilitas keamanan pasangan yang menikah pada 19 Mei 2018 tersebut.

Karena itulah, ketika mereka memutuskan menetap di LA, Presiden Amerika Serikat Donald Trump, langsung bereaksi. Melalui cuitannya di Twitter, Trump menegaskan bahwa pemerintah Amerika Serikat tidak akan membiayai fasilitas keamanan keluarga Pangeran Harry dan Meghan.

Aku adalah teman baik dan penggemar Ratu dan Inggris. Sempat dilaporkan bahwa Harry dan Meghan yang meninggalkan Inggris bakal menetap secara permanen di Kanada. Dan sekarang mereka telah meninggalkan Kanada untuk berada di Amerika Serikat. Bagaimanapun Amerika Serikat tidak akan membayar untuk perlindungan keamanan mereka. Mereka harus bayar!” tulis Trump di Twitterpada Minggu (29/3).

Baca juga: Pindah ke Los Angeles, Meghan-Harry Langsung Diancam Presiden Trump

Mendengar ancaman dari Presiden Trump, Pangeran Harry dan Meghan Markle langsung memberikan ‘serangan’ balik. Sang juru bicara mengatakan bahwa Duke dan Duchess of Sussex tidak berniat meminta pemerintah Amerika Serikat untuk membayar fasilitas keamanan mereka.

Duke dan Duchess of Sussex tidak berniat meminta pemerintah Amerika Serikat untuk membiayai keamanan mereka. Mereka telah membuat pengaturan keamanaan yang didanai secara pribadi,” kata juru bicara mereka, Minggu (29/3).

Tetapi tampaknya keluarga Sussex tak akan membiayainya secara mandiri. Dilansir dari Daily Mail, ada pihak lain yang akan berkontribusi meringankan biaya fasilitas keamanan mereka yang bisa mencapai £4 juta (setara Rp 81,9 miliar) setiap tahunnya. Siapakah dia?

Baca juga: Resmi Mundur dari Kerajaan, Ini Rencana Masa Depan Meghan-Harry

Siapa lagi kalau bukan ayah Pangeran Harry, Pangeran Charles. Calon Raja Inggris tersebut setuju untuk membantu meringankan setengah dari biaya keamanan yang harus ditanggung putra bungsunya itu.

“Charles setuju untuk memberikan kontribusi pribadinya kepada keluarga Sussex. Mereka tidak akan mengungkap jumlahnya dan akan digunakan untuk apa, tetapi diyakini kalau dia akan memberikan sekitar £2 juta (Rp 40,95 miliar). Ini tak akan mengejutkan jika mereka bakal menggunakannya untuk membayar tagihan keamanan,” kata seorang narasumber pihak dalam kerajaan. 

Meski begitu, Pangeran Charles bukanlah orang yang memiliki jumlah penghasilan tak terbatas. “Total pemasukan dari Duchy of Cornwall adalah £21 juta (setara dengan Rp 429,5 miliar) per tahunnya,” tambah narasumber tersebut. 

Baca juga: Positif Corona, Ini Tempat Isolasi Pangeran Charles yang Mewah

Sebelumnya pemerintah Kanada setuju membayar biaya keamanan mereka, karena Duke dan Duchess of Sussex belum secara resmi mundur sebagai anggota senior kerajaan Inggris. Keduanya pun masih masuk dalam kategori ‘orang-orang penting yang harus dilindungi secara internasional’, saat itu. 

Namun, setelah keduanya resmi mundur pada 31 Maret kemarin, maka hak tersebut otomatis hilang. Negara yang mereka kunjungi atau tinggali pun tidak harus memberikan fasilitas istimewa untuk keduanya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here