Keseruan roadshow KFC Elementary School Games (ESG) kembali diadakan, Kamis (5/3). Kali ini, giliran SD Anak Panah Surabaya yang menjadi tuan rumah. Sambutan siswa sungguh luar biasa.
Para murid yang hadir semakin antusias mendengar cerita berjudul Bersih! Bersih! Bersih! Sehat! dari Kak Nitnit. Mereka tampak riang dan tertawa mendengar dongeng jenaka itu.
Di acara KFC ESG yang diadakan pada 12-15 Maret mendatang, SD Anak Panah Surabaya akan mewakili beberapa kompetisi sport dan art. Salah satu persiapan yang menarik datang dari tim Ultra Milk Futsal Competition.
Tim yang menjadwalkan latihan dua kali seminggu tersebut sering melakukan sparing dengan sekolah lainnya. Tujuannya untuk menambah jam terbang dan mendapatkan pengalaman.
| Baca juga: Abiyy Affan, Siap Ikuti Lomba Menyanyi di KFC ESG
Menurut sang pelatih Elias Paul, skuadnya sudah siap untuk berkompetisi di Grand City Convex Surabaya. Timnya kali ini terdiri atas murid-murid kelas tiga hingga lima.
”Kami sudah siap dengan segala yang ada. Apalagi anak-anak sudah punya pengalaman mengikuti lomba futsal. Mereka juga sering dapat juara. Saya sangat bangga,” ujarnya.
Rupanya, ada cerita unik di balik persiapan SD Anak Panah Surabaya selama latihan. Selain berlatih untuk fisik dan tak-tik bermain futsal, mereka juga diajarkan pendidikan karakter. Misalnya, membersihkan lapangan sebelum berlatih.
| Baca juga: KFC Elementary School Games Beri Wadah untuk Anak-Anak Pecinta Seni
Bahkan, menurut cerita coach Elias, anak-anaknya sangat kompak. ”Anak-anak punya semangat tinggi. Itu yang bikin saya makin giat melatih mereka selama kurang lebih empat tahun ini,” kata Elias.
”Pernah juga ketika mendekati kompetisi, sepatu temannya ada yang rusak. Hebatnya, anak-anak lainnya langsung tanggap untuk meminjamkan sepatu agar tetap bisa mengikuti lomba,” lanjutnya. (*)