Aksi Faiha Bangkitkan Kembali Demam Pokemon

Foto: Febri / Tabloid Nyata

0
542
Faiha Bangkitkan Kembali Demam Pokemon

faiha, itu ada om wartawan nyariin,” teriak murid-murid Grade Satu An Naml, SDIT Al Ikhlas, Pondok Gede, Jakarta Timur, saat melihat kedatangan
Nyata, Rabu (1/2) lalu. Seketika, suasana kelas menjadi sangat riuh. Belasan anak yang tadinya tenang mendadak berlari ke sana-kemari. Mengenakan seragam pramuka, bocah cilik yang bernama Faiha Wanda Nabilah (6) tersebut langsung beranjak dari tempat duduknya untuk menyalami Nyata. Pastinya sebagian besar pembaca Nyata sudah mengenal monster-monster imut dalam dunia Pokémon, melalui permainan dan film kartunnya yang sudah lama mewabah. Tetapi, siapa menduga bahwa Faiha Bangkitkan Kembali Demam Pokémon melalui sebuah lagu anak-anak?

Baca juga: Chicha Koeswoyo Kembali ke Dunia Tarik Suara Dengan Single Baru

Lagu yang dipopulerkan oleh artis cilik bernama Faiha ini dengan cepat menarik perhatian para pengguna dunia maya. Bahkan jumlah orang yang melihat videonya melalui media sosial Youtube dengan sekarang angka jutaan, Faiha sendiri sampai kebanjiran tawaran untuk manggung di berbagai acara.

Ini video Youtube-nya:

Bahkan jika ditanya tentang cita-citanya, Faiha sama sekali tak menyinggung artis dalam daftarnya. ”Aku maunya jadi dokter aja om. Jadi artis capek. Pulang pagi atau malah nggak pulang. Jadi penyanyi buat hobi aja,” kata Faiha dengan polosnya.*bay/sos

Foto: Febri / Tabloid Nyata

Ingin tahu apa kisah si kecil Faiha, tentang orang tua penyanyi kecil ini dan kesuksesannya yang sampai ke mancanegara? Baca kisah lengkapnya di Tabloid Nyata edisi 2379 terbit tanggal 4 Februari 2017.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here