Bikin Heboh Pengunjung, 100 Anjing Husky Berlarian di Mal

0
21
Para anjing husky tampak senang karena bisa berlarian bebas di mal. yang akhirnya ditangkap oleh staf kafe. Foto: Douyin
Para husky yang dengan gembira berusaha mendapatkan kebebasan akhirnya ditangkap oleh staf kafe. Foto: Douyin

Pusat perbelanjaan di Shenzen, Guangdong, Cina, mendadak heboh pada awal Maret lalu. Ada 100 ekor anjing husky berlarian di dalam mal. Diketahui mereka lepas dari kafe hewan Haha Husky Cute Pets, yang merupakan kafe dengan anjing peliharaan.

Kejadian itu bermula dari salah satu pengunjung yang baru datang. Dan lupa menutup pintu kafe kembali. Melansir di South China Morning Post pada (2/4), begitu kafe terbuka, anjing-anjing itu langsung berhamburan keluar ke dalam mal.

“Semua anjing husky berlari keluar dari kafe. Beruntung sekali mereka bisa ditemukan dengan cepat,” kata salah seorang karyawan bermarga Huo kepada Xigua Video.

Seperti sudah lama terkurung, 100 anjing bertaring itu terlihat senang berlarian keluar, tanpa mempedulikan panggilan staf kafe yang mengejarnya. Mereka masuk ke dalam toko-toko mal. Ada juga yang mengambil makanan pengunjung lain.

| Baca Juga: Banjir Melanda Negara Teluk: Bandara Dubai Lumpuh, 18 Orang Tewas di Oman

Untungnya, kejadian ini tidak menyebabkan korban. Tidak ada satupun pengunjung terluka akibat insiden lepasnya 100 anjing husky di mal.

Setelah beberapa saat, satu per satu anjing husky berhasil ditangkap. Mereka dibawa kembali ke dalam kafe. Tersisa tujuh anjing hingga satu jam kemudian berhasil ditangkap.

Seratus anjing husky berlarian di mal Shenzen, Guangdong, Cina. (Foto: Douyin)

Seorang staf tampak menggendongnya dengan penuh kasih sayang ke kafe sampai akhirnya 100 anjing terkumpul kembali.

“Untuk ‘menghukum’ husky yang tidak taat, kami memberi mereka kaki ayam yang lezat,” terang Huo.

Kejadian itu seperti pertunjukkan yang menyenangkan bagi pengunjung mal. Banyak orang yang memvideo dan mengunggahnya ke media sosial. “Hahaha..rasanya seperti kegembiraan murid saat pulang sekolah,” kata salah satu pengunjung. “Ini seperti karnaval husky,” ungkap pengunjung lainnya.

| Baca Juga: Pengusaha Vietnam Divonis Hukuman Mati Atas Kasus Penipuan Rp 200 Triliun

“Kita menonton anjing-anjing berlarian bebas. Kelihatannya sangat menyenangkan. Mereka berlari bahagia,” kata lainnya.

Menurut South China Morning Post, kafe hewan peliharaan semakin populer di sana. Ada sekitar 3.638 kafe baru dibuka di Cina pada 2020. Pada 2022, bisnis ini menghasilkan keuntungan sebesar USD68 juta atau sekitar Rp1,1 triliun. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here