Kabar perceraian Dewi Perssik dan Angga Wijaya masih menjadi topik panas di jagat hiburan Indonesia. Penyanyi dangdut itu mengaku bahwa ia tidak galau dengan cobaan yang menimpa rumah tangganya tersebut.
Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Dewi saat menjadi host di salah satu saluran televisi swasta. Saat kembali disinggung mengenai kabar perceraiannya dengan Angga, justru wanita yang kerap dipanggil Depe tersebut mengaku tidak sedih.
“Tidak ada yang galau ya, karena semua sudah sesuai jalannya,” ucap Dewi Perssik, dikutip pada Jumat (24/6) lalu.
Kemudian, host lain Rian Ibram melemparkan candaan bahwa Dewi berselingkuh dengan Caren Delano. Tetapi pendangdut cantik itu langsung cepat membantahnya.
“Aku tuh bingung mau berkomentar apa, masa harus ‘betul Dewi Perssik sedang ada isu rumah tangga karena selingkuh dengan Caren Delano’. Kan itu gak mungkin,” canda Rian Ibram.
Dewi pun langsung membalasnya, “Memang gak mungkin lah, gue 24 jam lu tau sendiri kan kaya apa.”
|Baca Juga: Digugat Cerai Angga Wijaya. Dewi Perssik: Aku Sudah Memberikan yang Terbaik!
Perceraiaan Dewi dan Angga seringkali disangkutpautkan dengan nafkah. Tetapi lagi-lagi wanita 36 tahun itu membantah bahwa ekonomi bukanlah penyebab ia digugat cerai oleh Angga.
“Sebenarnya gak ada hubungannya dengan itu (masalah nafkah) sayang-sayangku. Memang sekarang aku lagi diuji dalam rumah tanggaku. Tapi itu gak ada hubungannya sama itu,” imbuhnya.
|Baca Juga: K-Popers Heboh. Member Terakhir ‘Le Sserafim’ Dibilang Mirip Dewi Perssik. Ini Buktinya!
Dewi pun menambahi bila memang perkara nafkah, dia dari dulu tidak akan memilih menikahi Angga. Dia menegaskan bahwa dirinya bukanlah wanita matre.
“Kalau masalah ekonomi, aku gak mungkin milih Angga Wijaya dong. Kan udah pasti secara penghasilan, aku sudah menerima dia apa adanya. Gak ada ceritanya Dewi Perssik matre, Gak Ada!!,” paparnya.