Kabar bahagia datang dari penyanyi asal Amerika Serikat Halsey. Lewat akun Instagram-nya, Halsey mengumumkan tengah hamil anak pertamanya dengan sang kekasih, Alev Aydin.
Lewat beberapa foto yang diunggahnya, Halsey memamerkan perut buncitnya. Rona bahagia terlukis jelas di wajah perempuan 26 tahun itu.
“Kejutan! ????,” tulis Halsey mengiringi foto yang diunggahnya.
| Baca juga: Akrab dengan Musisi Amerika, Luna Maya Sukses Bikin Sirik
Kekasih Halsey, Alev pun meninggalkan komentarnya di unggahan tersebut. Ia begitu bahagia. “Hatiku penuh kebahagiaan, aku mencintaimu sayangku ❤️❤️,” tulis Alev.
Merespon sang kekasih, Halsey mengatakan kalau dirinya begitu mencintai sang calon buah hati. “Aku mencintaimu!!!! Dan aku sangat mencintai manusia mini ini,” balas Halsey.
| Baca juga: 4 Video Klip dengan Plot Twist yang Bakal Bikin Kamu Bilang ‘What?!’
Kabar kehamilan Halsey ini disambut dengan suka cita para penggemar. Terlebih, Halsey sempat berduka setelah mengalami keguguran pada 2015 silam.
“(Keguguran) itu adalah insiden yang sangat menyakitkan. Di sinilah aku menanggung sesuatu yang tak bisa aku kontrol. Kemudian aku harus naik ke atas panggung dan menjadi simbol yang mewakili perempuan dan pemberdayaan? Itu sangat membuatku tertekan,” ujar Halsey dalam wawancaranya bersama The Guardian. (*)