Setelah cukup mengalihkan perhatian banyak orang kepada dirinya, dengan mengubah rumahnya menjadi ruang bersalin senilai 16,8 miliar, bayi kembar Beyoncé pun akhirnya dikonfirmasikan telah lahir.
Dilansir oleh ELLE via US Weekly, pelantun Single Ladies tersebut memang telah melahirkan beberapa hari yang lalu. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai jenis kelamin ataupun nama dari bayi kembar ini. Namun beberapa penggemar berasumsi bahwa istri Jay-Z ini, melahirkan anak laki-laki dan perempuan karena foto berikut:
A woman was seen carrying these flowers & balloons into UCLA Friday. The congratulatory card said "B & J”. #Beyonce #JayZ #Twins pic.twitter.com/zDrQ7Fe8YA
— Shawn & Beyonce Fans (@Shawn_Beyonce) June 17, 2017
Sebelumnya, Beyoncé telah mengumumkan kehamilannya pada bulan Februari. Dirinya pun mempublikasikan pregnancy shot yang cukup membuat gempar dunia maya. Hal ini disebabkan oleh jumlah like yang mencapai 11 juta dan membuat foto tersebut menjadi unggahan dengan jumlah like terbanyak hingga detik ini di Instagram.
Baca Juga | |
Musisi Terkaya Versi Forbes Ternyata Bukan Lagi Beyonce Beyonce yang sempat bercokol di posisi pertama harus turun takhta dan menyerahkan … [Read More] |
Selamat kepada Beyoncé dan Jay-Z! Blue Ivy pun kini tidak sendirian lagi, dan bisa jadi kedua bayi ini akan berteman dengan anak kembar dari George dan Amal Clooney karena kelahiran mereka hanya berselisih minggu. 🙂