Menyimak Gaya Parenting Angelina Jolie

0
181
Gaya Parenting Angelina Jolie
Sumber Foto: Stylist.co.uk

Kesibukan Angelina Jolie sebagai aktris dan juga duta PBB ternyata tidak mengurangi perhatiannya untuk keenam anaknya. Dalam sebuah wawancara, terungkap bagaimana gaya parenting Angelina Jolie terinspirasi dari Marcheline Bertrand, mendiang ibunya.

Jolie mengatakan bahwa dia ingin menjadi contoh yang positif bagi anak-anaknya, sebagaimana ibunya dahulu kepadanya.

Mendekatkan Diri Kepada Anak Dengan 3 Langkah Tepat Mendekatkan diri kepada anak memang bukanlah hal yang mudah dilakukan, tetapi bukan … [Read More]

Marcheline Bertrand yang meninggal karena kanker pada tahun 2007 membesarkan Jolie dan kakak laki-lakinya, James Haven, seorang diri setelah berpisah dengan suaminya, Jon Voight. Hal tersebut juga memberikan pelajaran tersendiri bagi Jolie yang kini menjadi single parent.

Setelah berpisah dengan Brad Pitt pada tahun 2016, Jolie mengaku bahwa ia sering mengenang kembali nasehat ibunya tentang cara membesarkan anak setelah bercerai dari suami.

Pengaruh Buruk Game Pada Anak Bisa Dicegah Dengan Peran Keluarga Bila Anda berpikir bahwa game membuat buah hati menjadi buruk, sebaiknya buang … [Read More]

Bagi Jolie, menjadi orangtua adalah anugerah sekaligus tanggung jawab terbesar. Ia pun menekankan bahwa salah satu cara terbaik dalam membesarkan anak-anak, adalah dengan mendengarkan dan menjadi contoh bagi mereka. Baginya, itu adalah hal paling penting yang bisa dilakukan orang tua untuk mendidik buah hatinya.

“It means doing everything that you can to live by your values and try to be an example to your children.”

Jolie mengatakan, bahwa ia ingin anak-anaknya memiliki pandangan yang lebih luas akan dunia. Dirinya pun selalu berusaha untuk menjadi contoh yang baik bagi keenam anaknya yang kini tidak tinggal dengan sang ayah.

Anak-anak Suka ke Warnet Game Online? Simak Bagaimana Menyikapinya.. Meski sudah tak sepopuler dulu, warnet game online masih jadi tempat main … [Read More]

Menjadi contoh yang baik bagi anak adalah hal yang penting. Bila orang tua memarahi anak dengan begitu keras namun tingkah laku orang tua masih kurang baik di mata buah hati, mereka pun akan memandang sebelah mata dan cenderung untuk berontak.

Penekanan Jolie akan penanaman nilai kepada anak dan menjadi contoh yang baik agar anak menjadi pribadi yang menyenangkan, bisa menjadi pelajaran yang berguna untuk para orang tua di seluruh dunia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here