Cinta Lokasi Ryu Soo Young dan Park Ha Sun Berlanjut Ke Pernikahan

0
11013
Sumber foto: koalasplayground

Setelah dua tahun berpacaran, pasangan cinta lokasi Ryu Soo Young dan Park Ha Sun menikah pada 22 Januari 2017 lalu di Seoul. Ryu Soo Young (37 tahun) dan Park Ha Sun (29 tahun) bertemu saat mereka bermain dalam satu serial telivisi berjudul Two Weeks. Diceritakan mereka berdua memang merupakan sepasang kekasih. Walaupun dalam film tersebut, protagonis utamanya sendiri diperankan oleh Lee Joon-Qi.

Mereka memulai pacaran sejak akhir tahun 2014, dan terungkap ke publik pada bulan Maret 2015, tepat 5 bulan mereka menjalani hubungan kebersamaannya tersebut. Tampaknya hubungan keduanya berjalan dengan sangat baik, sehingga akhirnya pasangan cinta lokasi Ryu Soo Young dan Park Ha Sun memutuskan untuk melangkah ke jenjang berikutnya yang lebih serius lagi. Pernikahan mereka berlangsung pada 22 Januari 2017, keduanya memilih tanggal tersebut karena tidak mengganggu pekerjaan keduanya.

cinta lokasi ryu soo young
Sumber foto: koalasplayground

Proses pernikahan keduanya berlangsung di sebuah hotel di Seoul. Ryu Soo Young mengenakan tuxedo berwarna hitam, sedangkan Park Ha Sun menggunakan gaun putih. Keduanya terlihat tampan dan cantik, memang pasangan ini tampak sangat cocok sekali jika dipasangkan. Beberapa selebriti Korea Selatan lain juga ikut datang untuk memeriahkan acara sakral tersebut, seperti Lee Kwang Soo, Cho Seung Woo, Wang Bit Na, Yoon Yoo Sun, Jung Yoo Mi, dan Sam Hammington. Mereka semua merupakan teman baik Ryu Soo Young di acara variety show Real Men.

Pihak agensi pernikahan Fly Up Entertainment merilis dua dari foto-foto pernikahan Ryu Soo Young dan Pak Ha Sun tersebut. Dari foto, keduanya terlihat sangat bahagia dalam momen yang amat sangat berkesan bagi mereka itu. Selamat dan semoga tetap bisa langgeng untuk keduanya!

Sebelum Ryu Soo Young dan Pak Ha Sun, ada pasangan selebriti Korea Selatan lain yang menikah. Pasangan tersebut adalah Rain dan Kim Tae Hee, mereka menikah pada 19 Januari 2017. Mereka memulai hubungan selama empat tahun, dan akhirnya memutuskan untuk bersatu. Setelah menikah, pada 22 Januari 2017, mereka melakukan bulan madu ke Indonesia, tepatnya di pulau Dewata, Bali.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here