Alasan Mengharukan Disney Untuk Tidak Mereka Ulang Princess Leia Star Wars

"Tidak biasanya kami merespon kepada spekulasi penggemar atau media, namun ada sebuah rumor yang beredar dan kami ingin mengatakan sesuatu tentang rumor tersebut."

0
304
Princess Leia Star Wars
Photo credit: Wookiepedia

Sejak meninggalnya aktris dari Princess Leia Star Wars, Carrie Fisher, ada spekulasi yang berkembang tentang kemungkinan campur tangan komputer untuk film Star Wars kedepannya. Hal ini tidak lain disebabkan karena Princess Leia sendiri adalah karakter sentral yang dibutuhkan di banyak seri Star Wars. Namun sepertinya para fans tidak perlu bingung lagi, karena Disney sudah memberikan pernyataan tentang hal ini.

Princess Leia Star Wars
Photo credit: Cinemablend

Awal minggu lalu, Newsnight milik BBC melaporkan bahwa Disney sudah berbicara dengan keluarga Carrie Fisher untuk mendiskusikan tentang kemungkinan adanya CGI atau computer graphic imaging untuk General Organa. Bagi kamu yang belum tahu, di Rogue One: A Star Wars Story sendiri ada karakter yang muncul dengan CGI lho! Karakter ini adalah Grand Moff Tarkin yang aktornya sudah meninggal sejak tahun 1994. Sebelumnya, aktor dari Tarkin yang bernama Peter Cushing memang tampil di film Star Wars pada tahun 1977.

Princess Leia Star Wars
Photo credit: Cinemablend

Rupanya Disney berusaha untuk menganulir spekulasi CGI tersebut dengan merilis pernyataan di website resmi dari Star Wars.

princess leia star wars
Picture credit: Star Wars

“Tidak biasanya kami merespon kepada spekulasi penggemar atau media, namun ada sebuah rumor yang beredar dan kami ingin mengatakan sesuatu tentang rumor tersebut, penggemar dari Lucasfilm tidak perlu khawatir sebab kami tidak ada rencana untuk mereka ulang penampilan Carrie Fisher sebagai Princess atau General Leia Organa secara digital.

Carrie Fisher akan selalu menjadi bagian dari keluarga Lucasfilm. Ia adalah putri kami, jenderal kami, dan yang paling penting, teman kami. Kami masih terluka karena kehilangannya. Kami menghargai memori dan warisannya sebagai Princess Leia, dan akan selalu berusaha untuk menghormati semua yang ia berikan kepada Star Wars.”

Princess Leia Star Wars
Photo credit: The Mary Sue

Carrie Fisher sendiri dikenal sebagai seorang perempuan yang humoris. Dirinya pun mendapatkan pujian dari banyak kalangan setelah ia mengakui bahwa dirinya memiliki kelainan bipolar. Kontribusinya sebagai Princess Leia pun dikenang oleh banyak orang hingga saat ini. Kematian Carrie dan ibunya, Debbie Reynolds juga sempat dikenang pada tanggal 6 Januari di Broadway, New York. Tempat ini memadamkan listrik mereka selama satu menit demi menghormati Debbie dan Carrie.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here