Berat Badan Ira Wibowo Turun 10 Kg Demi Jadi Ibu Dilan

0
8
Foto: Bayu Ontoseno/Nyata

Ira Wibowo kembali dipercaya untuk memerankan ibu Dilan dalam film prekuel Dilan 1983: Wo Ai Ni. Namun kali ini, ada tantangan tersendiri yang harus ditaklukan olehnya.

Ibu Dilan yang akrab disapa Bunda atau Bundahara dalam film Dilan 1983: Wo Ai Ni, diceritakan lebih muda sekitar 7 tahun. Wajar memang, film Dilan 1983: Wo Ai Ni berlatar 7 tahun sebelum Dilan 1990. Karena itu, Ira Wibowo  dituntut untuk menurunkan berat badannya agar mendapatkan karakter ibu Dilan.

“Memang ini prekuel. Waktu [trilogi Dilan] itu saja umurnya berapa, sekarang mundur. Aku makin tua, tapi perannya makin muda,” ujar Ira Wibowo ketika ditemui di Kantor Falcon Pictures, Jakarta, Sabtu (27/1).

Baca Juga: Dibintangi M. Adhiyat, Dilan 1983: Wo Ai Ni Angkat Masa Kecil Dilan

Foto: Bayu Ontoseno/Nyata

Tak tanggung-tanggung, Ira diminta untuk menurunkan berat badannya sebanyak 10 kilogram. Jelas tantangan tersebut tak mudah. Namun demi peran sebagai ibu Dilan, Ira Wibowo pun menyanggupinya.

“Jadi, ketemu Fajar juga waktu itu, ‘Mbak Ira boleh ya kurusin lagi? Karena masih muda banget, nih,'” ungkap Ira.

Beruntung, Ira memiliki banyak waktu untuk menurunkan berat badannya. Dan hasilnya, tubuh kakak kandung dari Ari Wibowo ini pun terlihat kurus.

“Persiapan cukup lama. Ketemu Mas Fajar mungkin 1,5 tahun yang lalu. Waktu itu bilangnya [turun] 10 kilogram,” ujar Ira.

Baca Juga: Tak Hanya Dilan Milea, Pidi Baiq Sudah Siapkan Novel Lain untuk Diadaptasi Jadi Film

Sementara itu, Produser Falcon Pictures, Frederica berharap proyek ini berjalan lancar dan menjadi film yang dapat dinikmati oleh semua keluarga di Indonesia. Dilan 1983: Wo Ai Ni, sebagai proyek keempat dari Falcon Pictures, menjadi prekuel dari trilogi Dilan yang telah sukses sebelumnya.

Film ini tidak hanya melibatkan Adhiyat, tetapi juga aktor muda lainnya seperti Malea Emma, Ashel JKT48, Zayyan Sakha, dan sejumlah aktor senior seperti Bucek Deep dan Ira Wibowo. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here