Nama penyanyi Rihanna akhir-akhir ini ramai diperbincangkan publik. Bermula ketika pelantun tembang Umbrella itu dituding memakai lagu yang berisi hadis Nabi Muhammad SAW, ketika merilis koleksi lingerie terbarunya.
Saat itu, Jumat (2/10), Rihanna menggelar fashion show Savage x Fenty. Ketika pertunjukan, diketahui lagu dari musisi asal Prancis, Coucou Chloe, berjudul Doom menjadi musik latar dalam fashion show ini.
Lagu tersebut rupanya di-remix dan di dalamnya terdengar untaian hadis yang dilantunkan ulama asal Kuwait, Mishary bin Rashid Alafasy. Diketahui lagu remix tersebut dibuat oleh produser Coucou Chloe.
Rihanna pun banyak dihujat. Akhinya Selasa (6/10) malam, Rihanna meminta maaf lewat Instagram story-nya. Rihanna mengaku ia tidak sengaja menyingggung umat Muslim lewat hadis pada lagu itu.
“Saya ingin berterima kasih pada komunitas Muslim karena memberitahu kesalahan besar saya atas ketidaksengajaan yang membuat tersinggung dalam pertunjukan Savage x Fenty kami,” tulis pelantun Umbrella itu.
|Baca juga: Nyatanya Kembaran Rihanna Masih Berumur 7 Tahun
“Lebih penting lagi, saya ingin meminta maaf secara tulus kepada kalian atas kesalahan dan kecerobohan ini. Kami sadar jika kami telah menyakiti banyak saudara dan saudari Muslim lainnya, dan saya sangat kecewa dengan ini! Saya tidak bermain-main dengan sikap tidak hormat kepada apa pun, kepada Tuhan dan agama apa pun,” sambung Rihanna.
Penyanyi asal Barbados itu juga menyesali penggunaan lagu yang tak bertanggung jawab dalam proyeknya itu. Ia memastikan ke depannya akan lebih berhati-hati lagi.
“Ke depannya, kami akan memastikan tidak ada yang seperti ini lagi. Terima kasih atas pengampunanmu dan pengertiannya, Rih,” tutupnya.
Sementara itu, pihak Coucou Chloe juga meminta maaf melalui akun Twitter-nya. “Saya sangat meminta maaf atas pelanggaran yang disebabkan oleh sampel vokal yang digunakan dalam lagu saya ‘DOOM’. Lagu itu dibuat menggunakan sampel dari trek Baile Funk yang saya temukan online. Saat itu, saya tidak tahu bahwa contoh-contoh ini menggunakan teks dari sebuah Hadits Islam,” ujarnya. (*)