Selamat! Elizabeth Olsen Tunangan untuk Kedua Kalinya

0
1258
elizabeth-olsen-tunangan-1
Foto: Pinterest

Kabar bahagia datang dari salah satu anggota superhero Avengers. Ya, Elizabeth Olsen pemeran Wanda Maximoff, dikabarkan tunangan dengan kekasihnya, Robbie Arnett.

Dilansir dari PeopleElizabeth memutuskan untuk melangkah ke jenjang hubungan yang lebih serius, setelah tiga tahun berkencan dengan pentolan band Milo Greene tersebut. 

elizabeth-olsen-tunangan
Foto: Michael Kovac/Getty Images/People

Keduanya pertama kali go public pada September 2017, saat menghadiri pesta Gersh sebelum ajang penghargaan Emmy. Menurut berita yang beredar, Elizabeth dan Robbie mulai berkencan pada Maret 2017 setelah mereka terciduk bergandengan tangan di New York.

Sayang, hingga saat ini Elizabeth belum mengonfirmasi kebenaran kabar pertunangan itu. Ia memang terkenal sangat tertutup dengan kehidupan pribadinya. Namun, dalam sebuah wawancara pada 2017, Elizabeth mengaku ingin jadi seorang ibu.

“Aku berpikir ada sebuah ruangan kecil di lantai atas, dan itu bisa ditempati anak-anak. Aku tak tahu nantinya seperti apa, tetapi aku berpikir aku bisa membesarkan anak-anak di sini,” katanya kepada Modern Living.

Adik Mari-Kate Olsen tersebut sebelumnya sempat bertunangan dengan aktor Boyd Holbrook pada 2014. Tetapi pertunangan tersebut hanya bertahan satu tahun. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here