Hadiri Pernikahan Syahrini, Maia Estianty Malah Nostalgia

0
306
Maia Estianty menikah
Foto: Dok. Instagram Maia Estianty

Masjid Camii Tokyo, Jepang menyimpan kenangan spesial bagi Maia Estianty. Bagaimana tidak, masjid terbesar di Jepang tersebut, menjadi saksi saat Maia Estianty menikah dengan Irwan Mussry, Oktober lalu.

Selasa (26/2) kemarin, pasangan ini berkesempatan untuk kembali ke Negeri Sakura. Diduga mereka disana untuk menghadiri pernikahan Syahrini dan Reino Barack.

Baca juga: Akankah Luna Maya Hadir di Pernikahan Mantan Kekasih?

Seolah mengingat kembali momen pernikahannya, Maia membagikan beberapa potret di Instagram-nya. Seperti apa ya?

1. Pose manja di jalanan Tokyo

Strolling in Ginza with my hubby @irwanmussry … Mengenang masa lalu…. Dulu mendarat ke Tokyo belum sah, trus sekarang ke Tokyo udah SAH !!!!,” tulis Maia.

2. Mesranya

Seolah tak mau ketinggalan, Irwan juga membagi kebahagiaannya di Instagram. Apalagi, keberadaan mereka di Tokyo kali ini, adalah yang pertama setelah pernikahannya pada Oktober lalu.

Thrilled and blessed to be back in Tokyo for the first time together since the nuptials! The last time we were here, we traveled as two separate individuals about to tie the knot, and now here we are again as one.,” tulis Irwan.

3. Pemandangan dari jendela hotel

Maia Estianty menikah
Foto: Dok. Instagram Maia Estianty

Bukan hanya di feed Instagram, tapi Maia juga membagikannya lewat Instagram Story. Pemandangan kota Tokyo dengan gedung pencakar langit, berpadu langit senja yang indah.

Baca juga: Megahnya Masjid Camii yang Diisukan Jadi Lokasi Akad Nikah Syahrini

Yang menarik adalah tulisan yang mengiringi video boomerang itu. Oktober lalu, keindahan tersebut menjadi pemandangan yang dinikmati Maia saat jadi pengantin baru.

4. Berpose di pelataran Masjid Camii

Maia terlihat anggun saat menggunakan gaun peach, dengan aksen brokat. Sementara Irwan terlihat gagah mengenakan jas biru kotak-kotak.

5. Menuruni tangga yang sama

Maia Estianty Menikah
Foto: Dok. Instagram Irwan Mussry

Walking down memory lane this fine morning, visiting Camii Mosque in Tokyo, as Mr and Mrs Mussry,” kenang Irwan. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here