Netizen memperhatikan ada keanehan dengan foto yang baru-baru ini diunggah Kim Kardashian di akun Instagram pribadinya. Mereka menilai foto tersebut sudah diedit, tapi justru gagal.
Sebelumnya, selebriti 44 tahun itu mengunggah foto dirinya sedang menggunakan setelan blazer dan rok putih ketat dengan belahan samping yang cukup panjang. Terlihat dia menggunakan stocking aksen jala berwarna merah yang senada dengan sepatu dan tasnya.
Foto tersebut diambil dari samping, sehingga memperlihatkan lekuk tubuhnya dengan jelas.
Namun dikutip dari Daily Mail (25/11), seorang penggemar di salah satu media sosial menemukan hal aneh dari foto tersebut. Dia mengungkap foto tersebut telah diedit dengan Photoshop, tapi berakhir gagal.
| Baca Juga: Momen Kocak Chris Hemsworth Ajari Anak Cara Backflip
“Mirror, Mirror, on the Wall. Ups! Dia lupa mengedit bayangannya di kaca. Kenyataan yang cukup menyakitkan di balik hasil photoshop-nya,” ungkap salah seorang netizen
Unggahan netizen lain mengatakan “cermin tidak pernah berbohong”.
Netizen lain mengungkap adanya perbedaan besar antara sosok Kim Kardashian yang asli dengan yang ada di cermin.
“Bagian belakang tubuhnya BESAR di sini (cermin) dan jelas sekali dia mengeditnya supaya terlihat lebih kecil. Jadi, bayangkan seberapa besar aslinya sekarang,” tulis netizen tersebut.
| Baca Juga: Paris Hilton Dihujat Fans karena Bantah Lakukan Botox Wajah
Ada juga netizen lain yang menulis mantan istri Kanye West itu sengaja mengunggah foto tersebut hanya untuk mencari sensasi saja.
“Dia tidak lupa (mengeditnya) dan kita semua terperangkap. Cara edit yang buruk dan sungguh sebuah pancingan yang payah, itulah yang mereka lakukan untuk mendapat perhatian dan menjadi headline,” tulis netizen tersebut.
Sebelumnya, Kim Kardashian telah terlihat menggunakan setelan putih tersebut dalam syuting ‘American Horror Story’ pada Sabtu (24/11).
Dalam serial tersebut, dia memerankan karakter sebagai seorang pengacara wanita bersama sederet aktris lainnya, seperti Sarah Paulson, Naomi Watts, serta Teyana Taylor. (*)