Shaarefa Daanish Perankan Psikiater di Film ‘Utusan Iblis : Dia Yang Berada Di Antara Kita’

0
108
Shaarefa Daanish (Dua dari kanan) Perankan Psikiater di Film 'Utusan Iblis : Dia Yang Berada Di Antara Kita'. (Foto: Agnes/Nyata)
Shaarefa Daanish (Dua dari kanan) Perankan Psikiater di Film 'Utusan Iblis : Dia Yang Berada Di Antara Kita'. (Foto: Agnes/Nyata)

Shaarefa Daanish kembali dengan film horor terbaru, yaitu ‘Utusan Iblis : Dia Yang Berada Di Antara Kita’. Meski telah puluhan kali membintangi film horor, namun perannya sebagai Olivia Kumala kali ini sangat berbeda.

“Ini film pertama dimana saya dapat peran dokter psikater. Jadi sangat menantang. Sebab dia bukan hanya psikater tapi punya trauma masa lalu yang sangat menyakitkan,” jelas Shaarefa saat ditemui di kawasan Epicentrum Jakarta Selatan, Sabtu malam (21/12).

Meski bergenre horor, film ini bukan hanya memperlihatkan sisi mistis dari setan-setan melainkan juga mengusung tema psychological horror dan mengangkat isu kesehatan mental.

Shareefa Daanish berperan sebagai Olivia psikiater spesialis penyakit jiwa. Ia akan membantu Randy (Dimas Aditya), seorang polisi yang mengungkap kasus pembunuhan sadis.

| Baca Juga: Ketahuan Selingkuh, Darius Sinathrya Dipukuli di ‘Main Api’ Ep 5

Ini menjadi tantangan tersendiri bagi Shareefa Daanish dalam mengontrol emosi saat berakting. Untuk mendalami peran tersebut, Shaarefa bersama lawan mainnya Cindy Nirmala dan sutradara Dyan Sunu Prastowo melakukan obervasi khusus di salah satu rumah sakit jiwa swasta Jakarta Selatan.

“Di situ kami diskusi dengan kepala rumah sakit gimana sih orang yang mengalami gangguan jiwa itu. Lewat film ini juga kami membawa pesan agar kita makin concern tentang kesehatan mental,” jelas Shaarefa.

Setelah melakukan pendalaman karakter, baru lah Shareefa bisa mendapatkan sosok Olivia seperti yang tergambarkan dalam film.

Tangisan, emosi serta rasa penyesalan akan bercampur menjadi satu. Belum lagi ia harus menghadapi teror dari makhluk halus. Untungnya, ia tidak terlarut dengan perannya.

“Untungnya, aku termasuk orang yang cepat lepas dari karakter. Begitu kembali ke rumah, aku bisa kembali menjadi Shareefa Daanish, seorang istri dan ibu. Udah sesimpel itu sih,” ujar aktris berusia 42 tahun itu.

| Baca Juga: Luna Maya Jadi Hantu ‘Gundik’ di Proyek Film Horor Terbaru

Meski perannya sebagai dokter ahli jiwa cukup intens dan emosional, namun ia tidak mencari referensi lain agar lebih menjiwai peran tersebut. Sesi reading selama lebih dari satu minggu dianggapnya cukup untuk bisa berperan sebagai Olivia.

“Selain reading, ya itu tadi riset di rumah sakit jiwa. Di situ kami ketemu dokternya. Aku kan belum pernah ketemu sama psikater maupun psikiolog ya. Di situ aku tanya gimana kalau mereka ngobrol dengan pasien itu seperti apa dan sebagainya,” jelas aktris pemeran Sekar di film ‘Menjelang Ajal’.

Sayangnya, lanjut Shareefa, mereka tidak sempat bertemu langsung salah satu pasien  sehingga hanya mendengar cerita dari dokter yang ditemui.

“Setelah itu kita juga ada sesi workshop. Di mana aku langsung praktek jadi dokter dan ketemu sama Cindy Nirmala yang jadi pasiennya,” ujar ibu satu anak itu.

| Baca Juga: Lokasi Syuting Angker Bikin Pemain Film ‘Pabrik Gula’ Ketempelan

Film ‘Utusan Iblis’ selain dibintangi Shaarefa Daanish dan Cindy Nirmala juga ada nama lain seperti Dimas Aditya, Rhesa Putri, Audya Ananta hingga Rachel Mikhayla.

Produser DLK Pictures, Diana Limbong menambahkan, kisah film horor itu terinspirasi dari kasus pembunuhan di Jagakarsa tahun 2023. Di mana satu keluarga tersebut dibunuh oleh salah satu anggota keluarga mereka sendiri.

“Jadi setelah dengar kasus yang menghebohkan itu, saya lantas berpikir kenapa enggak diangkat jadi film aja ya. Karena ada isu-isu psikologis yang kami angkat di sini. Tidak sekadar horor jumpscare saja,” jelas Diana Limbong di kesempatan yang sama.

Skenario film ini ditulis oleh Gerald Mamahit yang sebelumnya pernah terlibat di penulisan skenario film box office ‘KKN di Desa Penari’ bersama Laila Nurazizah atau Lele.

| Baca Juga: Film ‘Woman from Rote Island’ Gagal Masuk Nominasi OSCAR 2025

“Ciri ciri kerasukan dan gangguan jiwa bisa dibilang mirip. Seiring berjalannya waktu dan dibentuk karakternya makin menarik karena yang melakukan pembantaian adalah anggota keluarganya sendiri. Jadi ini karena iblis atau gangguan jiwa,” jelas Gerald Mamahit.

Film produksi DLK Pictures ini akan segera tayang di bioskop Indonesia pada 2 Januari 2025 mendatang. Cerita ini bermula dari kisah Olivia (Shareefa Daanish) yang berprofesi sebagai psikiater.

Suatu ketika ia dihadapkan oleh kasus pembunuhan sadis yang diinvestigasi oleh Rendy (Dimas Aditya). Kasus pembunuhan itu melibatkan seorang ibu muda bernama Cantika (Cindy Nirmala) yang tega membunuh suami dan anaknya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here