Cara Ajil Ditto Dalami Peran di Film ‘Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu’

0
39
Ajil Ditto membintangi film 'Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu'. (Foto: Agnes/Nyata)
Ajil Ditto membintangi film 'Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu'. (Foto: Agnes/Nyata)

Ajil Ditto dipercaya menjadi pemeran utama film ‘Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu’ (HITBK). Film itu menjadi proyek besarnya sebab mendapat lawan main aktris peraih Piala Citra, Adinia Wirasti.

Untuk mendalami perannya sebagai Sadari, seorang seniman lukis di film HITBK, dia harus melakukan berbagai persiapan. Seperti berlatih melukis.

“Sempat ada dua sampai tiga kali workshop melukis dan tidak sebentar itu. Bisa seharian. Aku belajar melukis benar benar dibebasin workshopnya,” jelas Ajil Ditto saat gala premiere film ‘Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu’ di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat malam (15/11/2024).

| Baca Juga: Gading Marten Ditampar Gisel di First Look Film ‘Modal Nekad’

Ajil dibimbing langsung oleh seniman lukis asal Yogyakarta. Saat workshop itu, dia diberi bermacam-macam pelatihan melukis. Ada yang mengikuti contoh gambar yang telah ada, hingga dibebaskan untuk melukis sesuai dengan imajiansi sendiri.

“Ini benar benar pengalaman seru belajar melukis. Pertama kali seumur hidup aku pegang kuas dan kanvas. Walaupun saat adegan melukis orang seperti di filmnya, hal pertama yang aku lukis adalah kepala orang yang lebih mirip taoge,” ujar Ajil sambil tertawa lepas.

“Semoga penonton percaya dengan akting aku sebagai pelukis ya. Karena adegan melukis secara natural itu memang tidak mudah,” imbuhnya.

Kepribadian Sadali ini, lanjut Ajil, juga sangat menarik untuk diselami. Sebab jika tidak dibedah dengan detail, maka akan sulit memahami karakter Sadali yang jatuh cinta dan memilih berhubungan dengan wanita yang beda usianya hingga 15 tahun di atas dia. Wanita itu bernama Mera yang diperankan Adinia Wirasti.

| Baca Juga: Arifin Putra Bikin Aktor Cedera Saat Syuting Film ‘Panggonan Wingit 2’

Para pemeran film ‘Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu’. (Foto: Agnes/Nyata)
Para pemeran film ‘Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu’. (Foto: Agnes/Nyata)

Apalagi di kehidupan nyata, dia belum pernah menjalin hubungan dengan wanita yang usianya jauh lebih tua dengan dirinya.

“Kalau dengan wanita yang usianya dua sampai tiga tahun pernah dan tidak terlalu keliatan bedanya. Tapi kalau sampai puluhan tahun seperti Sadali ini belum pernah,” ungkapnya.

‘Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu’ akan diputar di bioskop mulai 21 November 2024. Film itu diadaptasi dari buku berisi quote-quote atau kutipan-kutipan karya Pidi Baiq dengan judul yang sama.

HITBK diproduseri Raam Punjabi dan disutradarai Kuntz Agus. Sementara, naskahnya merupakan hasil kolaborasi antara Titien Wattimena dan Pidi Baiq.

| Baca Juga: Beragam Reaksi Netizen Setelah Nonton ‘Ipar adalah Maut’

Film garapan MVP Pictures tersebut dibintangi Adinia Wirasti, Ajil Ditto, Hangguni, Shania Gracia ‘JKT48’, Faiz Vishal dan Clara Nadine Brosnan.

Mengangkat kisah Sadali yang siap menuntut ilmu di Yogjakarta, namun takdir membawa dirinya terikat perjodohan dengan Arnaza, putri sahabat ayahnya.

Segalanya berubah saat ia bertemu Mera, pemilik galeri seni yang tengah berjuang melewati kepedihan perceraian. Kuntz Agus mengaku sangat tertarik dengan proyek ini karena HITBK punya cerita yang sangat dalam.

Apalagi berlatar kehidupan di Jogja pada tahun 1998. Momen tersebut menjadi setting yang sangat kuat untuk kisah pencarian jati diri dan cinta antara Sadali, Mera dan Arnaza.

“Ada kisah cinta yang tak biasa disana, kisah cinta yang menantang dan melawan jaman. Ada juga elemen dunia seni rupa yang diusung, lalu sosial, politik yang berkelindan dengan kehidupan personal karakter-karakter utamanya,” papar Kuntz Agus. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here