Tom Holland dan Zendaya Segera Nikah, Ini Sosok Calon Groomsman

0
66
Tom Holland dan Zendaya dikabarkan akan menikah tahun depan (Foto: Shutterstock)
Tom Holland dan Zendaya dikabarkan akan menikah tahun depan (Foto: Shutterstock)

Tom Holland dan Zendaya dikabarkan tengah menyiapkan pernikahan mereka dan akan melibatkan teman-temannya dalam acara tersebut.

Rumor pernikahan Tom dan Zendaya telah menjadi perbincangan hangat pada tahun ini. Menurut informasi dari seorang sumber, pasangan itu akan melangsungkan pernikahan tahun depan.

Sumber tersebut mengatakan kepada Life & Style, bahwa rencana pernikahan itu sudah dibagikan Tom dan Zendaya kepada teman-teman mereka. Salah satu teman terdekat Tom, Robert Pattinson juga akan terlibat dalam pernikahan itu.

Siapa yang menyangka jika pemeran Spider-Man dan Batman itu ternyata memiliki hubungan pertemanan yang akrab.

| Baca juga: Barry Keoghan Geram Dituding Selingkuhi Sabrina Carpenter

“Robert telah mengenal Tom selama beberapa tahun dan hubungan mereka seperti persaudaraan. Mereka telah membangun rasa saling menghormati yang nyata satu sama lain,” ujar sumber tersebut.

Robert dan Tom telah berkecimpung di dunia akting sejak usia remaja. Persahabatan mereka diketahui terjalin sejak bekerja dalam film Netflix yang berjudul ‘The devil All the Time’ pada tahun 2020.

Sumber tersebut mengeklaim bahwa Robert kemungkinan akan menjadi salah satu pendamping pengantin pria atau groomsman.

“Jika persahabatan mereka terus berlanjut, Robert akan berperan dalam pernikahan Tom sebagai groomsman atau best man. Dia (Tom) juga sangat menginginkan keluarga kecil mereka akan memiliki hubungan dekat di masa depan,” jelasnya.

Tom Holland dan Zendaya di tahun 2016 (Foto: Getty Images)
Tom Holland dan Zendaya di tahun 2016 (Foto: Getty Images)

Lebih lanjut, orang dalam itu mengatakan bahwa kehidupan Tom dan Zendaya saat ini sudah seperti suami istri. Ditambah mereka sering terlibat dalam proyek film yang sama.

Kehidupan Robert dan tunangannya, Suki Waterhouse disebut sebagai motivasi Tom untuk menjalani kehidupan rumah tangga bersama kekasihnya.

Robert telah resmi menjadi ayah dari seorang putri pada Maret tahun ini dna hal itu merubah kehdiupannya menjadi lebih berwarna menurut Tom.

“Tom melihat sendiri bagaimana perubahan Robert setelah menjalani kehidupan baru dan memiliki anak menjadi lebih serius,” katanya.

| Baca juga: Zendaya Susul Tom Holland Main di Film Terbaru Christopher Nolan

“Dia menginginkan kehidupan seperti itu untuk dirinya dan Zendaya, cepat atau lambat,” lanjutnya.

Aktor ‘Uncharted’ dan Zendaya telah dikabarkan menjalin hubungan sejak tahun 2016 saat keduanya terlibat dalam film ‘Spider-Man: Homecoming’.

Namun, pemeran Peter Parker dan MJ itu baru mengonfimasi hubungan mereka beberapa tahun kemudian.

Kedekatan Tom dan Zendaya semakin mesra setelah mereka berciuman di dalam mobil pada Juli 2021. Mereka menjaga hubungannya tetap sederhana dan tak banyak jadi konsumsi publik. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here