Bahan
- 1 buah bawang Bombay, cincang.
- 500 g tomat, rebus, kupas.
- 200 g labu kuning kupas, kukus.
- 1 liter kaldu cair.
- 2 sdm minyak zaitun.
- 1/4 sdt bubuk pala.
- 75 ml krim kental.
- Garam dan merica bubuk secukupnya.
- Pelengkap : daging asap tumis.
Cara Membuat
- Panaskan minyak zaitun, tumis bawang Bombay hingga harum dan layu. Masukkan wortel dan labu, tumis sebentar. Angkat.
- Masukkan tumis wortel labu dan 500 ml kaldu cair dalam blender, proses hingga lembut. Saring jika perlu.
- Tuang jus tomat labu dalam panci, tambahkan bahan lain. Masak diatas api kecil hingga mendidih. Angkat.
- Tuang sup dalam mangkuk, beri bahan pelengkap.
- Sajikan,
Untuk 6 porsi