Lana Del Rey digosipkan menjalin hubungan asmara dengan Jeremy Dufrene, seorang pemandu wisata alam liar.
Gosip bermula setelah salah satu pengguna TikTok membagikan video yang memperlihatkan Lana bergandengan tangan dengan Jeremy.
Keduanya berjalan menuju panggung Leed Festival yang digelar di Bramham Park, Inggris, pada Minggu (25/8). Lana menjadi salah satu penampil di acara tersebut.
@chrislloydart #lanadelrey just walked past me and i lost it !!! #lana @Lana Del Rey #readingfestival #lanadelreyedit
| Baca Juga : Mariah Carey Cuek Meski Tahu Kakak Sakit hingga Meninggal
Beredar pula foto mereka sedang berbelanja di Harrods Store, London. Tampak nyaman mengenakan pakaian santai.
Lana dan Jeremy ternyata sudah mengenal satu sama lain sejak Maret 2019 lalu. Hal itu diketahui dari unggahan si penyanyi di Facebook yang membagikan potret saat mengikuti tur airbot yang dipimpin oleh Jeremy.
“Jeremy, biarkan aku menjadi kapten di Arthur’s Air Boat Tour,” tulis pelantun lagu ‘Young and Beautiful.’
| Baca Juga : Rumor Tergila Jenna Ortega, Pacaran dengan Johnny Depp
Pada Mei lalu, Lana juga sempat mengunggah foto bersama dengan dua saudaranya di Instagram. Dia menuliskan caption, “keluarga bersama dengan priaku @jeremy.dufrene.”
Jeremy Dufrene bekerja sebagai salah satu pemandu wisata di Airboat Tours by Arthur yang berlokasi di Louisiana, Amerika Serikat.
Jeremy bertugas sebagai kapten kapal. Membawa pengunjung melihat alam liar, melewati rawa, bertemu dengan berbagai satwa seperti elang, bermacam jenis burung, hingga mengamati buaya dari jarak dekat.
Tidak akan konfirmasi langsung dari Lana Del Rey terkait gosip hubungannya dengan Jeremy (56) yang terpaut perbedaan usia 17 tahun. Namun, wanita kelahiran 1985 itu memang melajang sejak akhir tahun lalu.
“Saat ini aku sedang tidak jatuh cinta dengan siapapun. Dulu pernah, tapi sekarang tidak,” kata Lana dalam wawancara bersama Harpers Bazaar yang dirilis November 2023.
Sebelum digosipkan dengan Jeremy, Lana dikabarkan bertunangan dengan musisi Evan Winiker pada Maret 2023. Tetapi hubungan itu tampaknya kandas hanya dalam waktu beberapa bulan. (*)