Duet Lagu Cinta dengan Onci Ungu, Maya Muaya Akui Mudah Mendalami

Onci Ungu
Foto: Faisal/Tabloid Nyata

Intensitas manggung grup band Ungu berkurang sejak sang vokalis, Pasha menjabat sebagai Wakil Wali Kota Palu pada tahun 2016 lalu. Namun Kabar bubar dibantah oleh salah satu gitarisnya, Onci.

”Banyak pertanyaan dari fans, ’Ungu bubar ya?’ Aku bilang, ’Alhamdulillah Ungu sampai sekarang masih ada dan doakan supaya terus ada’,” jelas pemilik nama lengkap Arlonsy Miraldi itu saat bertandang ke kantor redaksi Nyata, Kamis (7/12) lalu.

Baca juga: Terinspirasi Status di Medsos, Sheryl Contohkan Rizky Suka Nulis Kata-kata Manis

Tapi memang sepertinya masing-masing personil memiliki proyek atau kegiatan lain di luar Ungu. Seperti Onci, yang terlihat bersama wanita cantik berambut keriting ketika berkunjung ke redaksi Nyata.

”Kenalkan ini Maya Muaya, aku memproduseri dia. Kebetulan dia teman lama, suaranya bagus banget. Jadi aku pikir kenapa tidak mengorbitkan pendatang baru yang punya talenta,” kata Onci memperkenalkan Maya yang juga merupakan finalis Indonesian Idol musim ke tujuh (2012).

Saat ini sudah rilis single pertama Maya feat Onci berjudul Untuk Apa . Lagu itu sebenarnya sudah diciptakan Onci sebelumnya, namun baru digunakan setelah bertemu dengan Maya.

Foto: Faisal/Tabloid Nyata

Sebagai pendatang baru di blantikan musik Indonesia, Maya merasa bangga bisa duet dan menyanyikan lagu ciptaan gitaris band papan atas Indonesia. ”Aku senang sekali bisa bertemu dengan Kak Onci. Selain sebagai produser, dia juga mengajari aku bagaimana menjadi penyanyi yang baik,” aku Maya.

Tidak susah bagi Maya menyanyikan lagu tersebut. Menurut Maya, untuk mendalami syair lagu itu cukup dengan membayangkan punya kekasih yang sudah sama-sama cinta.

Baca juga: Ingin Perbaiki Nasib, Anak Deddy Dores Gandeng Penyanyi Cantik Anggia Chan

”Makna lagu ini dalam banget. Gimana sepasang kekasih harus melihat realita, kalau cinta aja nggak cukup, karena ada perbedaan agama. Aku pikir kisah seperti ini sering dan banyak dialami pasangan,” kata penyanyi berdarah Manado itu.

“Untuk mendalami makna lagu ini nggak susah sih. Sehingga aku gampang menyanyikannya, karena hati ikut berbicara. Sampai-sampai Kak Onci bilang ke aku, ’kamu cepet dapat feel-nya’. Buat aku sendiri memang lebih gampang menyanyikan lagu ini,” aku wanita 25 tahun itu penuh arti. *nez/bas/fel

Selain Onci Ungu duet dengan Maya Muaya, baca juga info-info terbaru selebriti Indonesia lainnya di Tabloid Nyata edisi 2424 terbit tanggal 16 Desember 2017.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here