Tembus Fesyen Dunia, Gisca Dmelia Usung Kain Tenun Indonesia Ini

Gisca Dmelia Pamerkan
Foto: DokPri-Instagram

Makin banyak saja desainer Indonesia yang go international. Yang terbaru, desainer Gisca Dmelia unjuk gigi di gelaran Indonesia Fashion Gallery di New York, Amerika Serikat, Desember 2017 lalu.

Mantan kekasih Sammy Simorangkir itu membawa tenun ikat Sumba yang dikemas dalam tema Exotic Glamz. ”Indonesia punya potensi di bidang fashion untuk diperkenalkan di mancanegara. Saya bangga bisa memperkenalkan ikat Sumba, meski dibuat dengan teknik print,” terang Gisca kepada Nyata, Rabu (17/1).

Baca juga: Catherine Njoo, Pamerkan Pesona Batik Handmade di Pentas Dunia

Diungkapkan Gisca, masyarakat luar negeri ternyata sangat antusias dengan karya desainer Indonesia. Kain ikat Sumba jadi daya tarik sendiri bagi mereka.

Gisca yang membawa 10 busana rancangannya, mencoba memadukan kain ikat berkilau yang dibuat dengan teknik print. ”Syukurlah presentasi saya berjalan lancar. Yang hadir para pecinta fashion di New York, juga media dan fashion blogger. Mereka semua menyambut baik apa yang saya presentasikan,” jelas Gisca.

Antusias masyarakat luar membuat Gisca semakin bersemangat mengenalkan budaya Indonesia ke kancah internasional. Menurut Gisca, masyarakat Indonesia harus mulai berani bersaing di dunia internasional. *bay/hen/fel

Selain Gisca Dmelia pamerkan kain ikat Sumba sampai ke New York, baca juga info-info terbaru selebriti Indonesia lainnya di Tabloid Nyata edisi 2429 terbit tanggal 20 Januari 2018.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here