Pasangan bintang serial TV Spencer Pratt dan Heidi Montag mengajukan gugatan terhadap pemerintah Los Angeles atas kebakaran besar yang menghanguskan rumah mereka.
Dilansir dari Page Six, Kamis (23/1), pasangan yang terkenal lewat serial ‘The Hills’ itu mengajukan gugatan bersama dengan 20 korban lainnya. Mereka menyalahkan pemerintah atas kejadian kebakaran Los Angeles.
Tidak hanya itu, mereka juga mengajukan gugatan karena pemerintah dinilai kurang memperhatikan Departemen Energi dan Air setempat. Mereka menganggap hal tersebutlah yang menghambat pemadam kebakaran dalam melaksanakan tugasnya.
| Baca Juga: Belum Padam, Kebakaran Baru Muncul di Utara Los Angeles
Dalam klaimnya, mereka menyebutkan Waduk Santa Ynez sudah tidak aktif sejak Februari 2024 karena sedang dalam perbaikan.
Mereka juga mengatakan pengurasan waduk tersebut sengaja dilakukan untuk menghemat biaya. Akibatnya, petugas pemadam tidak dapat menggunakannya saat kebakaran terjadi.
Pemerintah juga dituduh telah merancang sistem air yang buruk sehingga tidak memiliki cukup air untuk memadamkan kebakaran kota.
“Kebakaran Palisades (Los Angeles) merupakan konsekuensi dari sistem pasokan air yang melayani area di sekitarnya yang telah dirancang dan dibangun dengan buruk,” begitu bunyi gugatan mereka.
Dalam gugatan tersebut, Spencer Pratt, Heidi Montag, serta 20 orang lainnya mengaku belum mendapat kompensasi yang setimpal atas kerusakan yang telah didapat.
@spencerpratt Nightmare came true
Kebakaran besar yang menimpa California, Los Angeles telah menghanguskan sekitar 6.500 bangunan dan 23 ribu hektare tanah terbakar. Tercatat ada 27 orang meninggal dunia akibat insiden tersebut.
| Baca Juga: Oscar 2025 Tetap Digelar Tanpa Penampilan ‘Best Original Song’
Tidak hanya rumah Spencer Pratt dan Heidi Montag yang terdampak. Rumah sederet selebriti Hollywood yang lain juga hangus terbakar, seperti Paris Hilton, Jamie Lee Curtis, serta Cameron Mathison.
Per Kamis (23/1), api yang baru bisa dikendalikan baru sekitar 72 persen saja.
Di sisi lain, kebakaran baru muncul di utara Los Angeles pada Rabu (22/1). Api membakar sebelah utara Castaic yang telah meluas dengan cepat hingga lebih dari 10.000 hektare. Untungnya tidak ada bangunan yang dilaporkan rusak. (*)