Sempat kepergok bersama wanita lain di sebuah klub, Andrew Andika muncul di podcast dr. Richard Lee yang tayang pada Rabu (27/11). Melalui wawancara tersebut, dia mengungkap sifat asli istrinya, Tengku Dewi Putri yang dinilai bikin hisupnya tersiksa.
Menurut pengakuan Andrew, tanpa harus berucap pun orang-orang bisa melihat betapa tersiksanya dia dalam konten yang biasa diunggah istrinya ke media sosial.
“Di konten, gue yang tersiksa. Loe gak lihat gue suami-suami takut istri? Itu yang terjadi di kehidupan gue aslinya,” ungkapnya dalam podcast tersebut.
Tujuh tahun menikah, pria yang berprofesi sebagai aktor itu mengungkap istrinya tidak pernah mengurusnya sebagai suami. Dia mengaku Tengku Dewi adalah orang yang lebih baik keluar uang daripada mengerjakan pekerjaan rumah tangga.
| Baca Juga: Cara Yeyen Lidya Mendidik Anak yang Ingin Menikah Dari Nol
“Gue tahu Dewi seperti apa orangnya. Gue sudah bareng sama dia 11 tahun dan dia itu tipe pekerja. Dia gak pernah ke dapur, gak pernah ngurus suami. Dia mending bayar babysitter, dia bayar asisten rumah tangga, dia bayar apa segala macam untuk menyelesaikan itu semua,” ungkapnya.
Meski awalnya tidak keberatan dengan hal tersebut, lama-lama Andrew merasa ada yang kurang.
“Okelah beberapa tahun gue bisa terima masalah itu. Tapi kadang di dalam hati kecil, gue juga pengin ngerasa diurusin, gue pengin loh ngerasain segala macam. Hal-hal itu yang tidak gue dapatkan dari dia,” jelasnya.
Selain tidak pernah merasa diurus sebagai seorang suami, dia juga mengungkap istrinya jarang mau diajak berhubungan intim.
“Gue bilang ya, selama anak pertama gue lahir, selama dua tahun gue nikah sama Dewi ya, gak ada seks. Gka seks sama sekali. Aku gak tahu (alasannya). Iya, beberapa kali minta, baru dikasih, apa segala macam. Tapi sangat-sangat jarang,” terangnya.
| Baca Juga: Krisdayanti Akui Kalah di Kota Kelahiran pada Pilkada Batu 2024
Adanya hal tersebut membuat Andrew Andika pasrah dengan keadaan rumah tangganya yang kini sedang dalam proses perceraian.
“Akhirnya setelah terjadi segala macam gue menyadari, gue berusaha bilang sama Dewi maunya gimana sekarang. Apakah loe mau menjalani pernikahan atau gak. Dia bilang gak, ya sudah, oke,” ucapnya.
Bahkan meski mereka memilih untuk rujuk pun, dia yakin rumah tangganya dengan Tengku Dewi tidak akan bertahan lama.
“Menurut gue pernikahannya gak akan berlangsung lama juga,” katanya. (*)