Dimas Anggara tidak hanya berkarya di depan kamera. Aktor berusia 36 tahun itu menjajal kemampuan lainnya dengan menjadi sutradara. Film ‘Aplikasi Iblis’ produksi Nih Pictures, menandai debutnya dalam menyutradarai film horor.
Sebelumnya, pemain film ‘Lafran’ itu pernah menjadi sutradara film drama ‘OOTD : Outfit of The Desainer’ yang tayang 2024 lalu. Uniknya, Dimas Anggara mengaku penakut namun ia justru tertantang untuk menyutradarai film horor.
“Jadi pas ditawari mau enggak menyutradari film ‘Aplikasi Iblis’, saya langsung bilang mau. Anaknya memang mauan sih,” seloroh Dimas Anggara saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (13/1/2025).
Dimas Anggara sendiri pernah bermain di dua film horor yaitu ‘Inang’ dan ‘Ambar’. Namun suami Nadine Chandrawinta itu mengaku tidak pernah nonton film horor lantaran penakut.
| Baca Juga: Film ‘Psykopat’ Ajak Penonton Tinggal di Rumah Bekas Pembunuhan Keji
“Saya takut nonton film horor, karena takut setan. Ini jadi tantangan, karena saya tidak punya referensi film horor. Saat me-direct ini, berdasarkan imajinasi saya saja,” jelas Dimas Anggara.
Film itu terinspirasi dari banyaknya pengguna apalikasi melalui smartphone. Sehingga tema cerita yang dipilih sangat relate dengan gaya hidup kebanyakan orang saat ini.
“Karena aku penakut, jadi tema horornya di sini tidak cerita setan aja yang mengandalkan jumpscare, tapi ada unsur drama percintaannya dan thriller,” terang Dimas.
Syuting film ‘Aplikasi Iblis’ telah selesai Desember 2024 dan saat ini tengah memasuki tahap editing yang direncakan akan tayang pada tahun ini.
Film yang keseluruhan lokasinya dilakukan di Jakarta, memasang Junior Roberts dan Dosma Hazenbosch sebagai pemeran utama. Selain itu ada Aulia Deas, Ruth Marini, Dida Airlangga hingga Della Dartyan.
| Baca Juga: Pengalaman Mistis Emir Mahira saat Syuting Film ‘Pengantin Setan’
Film yang ceritanya ditulis Tisa TS dan Indra Bayu ini berkisah tentang Arya (Junior Robets) yang kehilangan kekasihnya Laras (Dosma Hazenbosch), menjadi korban pembunuhan.
Arya mencoba mencari jawaban atas pembunuhan tragis kekasihnya itu lewat aplikasi misterius bernama ‘I Let You In’.
Aplikasi diklaim dapat menghubungkan dengan arwah. Arya berharap aplikasi ini bisa berkomunikasi dengan arwah Laras. Tak disangka ia berhasil bertemu arwah Laras.
Ternyata arwah yang ia temui, bukanlah arwah Laras yang asli. Melainkan entitas jahat yang memanfaatkan kesedihan Arya. Arya pun terjebak dalam permainan berbahaya. Bisakah ia lepas dari roh jahat itu? (*)