Betrand Peto dan Sarwendah Disudutkan, Ruben Beri Respons Tegas

ruben-onsu-sarwendah-betrand-peto
Foto: Dok. Instagram Ruben Onsu

Ruben Onsu merespons pemberitaan yang selama ini menyudutkan istrinya, Sarwendah serta anak angkatnya, Betrand Peto. Menurut Ruben, tindakan yang dilakukan oleh keluarganya, sudah dikonsultasikan dengan psikolog yang berpengalaman.

“Saya hanya tersenyum untuk mereka yang tidak banyak tau. Saya bersyukur hampir semua follower Saya tahu bagaimana saya dan istri turun langsung, dan didampingi oleh monitoring profesional, jika itu untuk perkembangan dan pendidikan anak,” ungkap Ruben dalam media sosialnya, Minggu (22/12).

| Baca juga: Curhat Soal Betrand Peto, Sarwendah: Dia Minum ASI Tiap Hari

Sebagai kepala keluarga, Ruben memang menyadari betul segala konsekuensi yang harus diterimanya, usai mengadopsi seorang Betrand Peto. Tapi menurut Ruben, semua yang dilakukan oleh keluarganya itu, masih dalam batas kewajaran, secara ilmu psikologi.

“Saya sudah konsul terus dengan Psikolog Saya dan keluarga, dan Saya tau perilaku mana yang layak dan tak layak… Selama ini semua masih dalam batas kelayakan untuk orang yang memahami latar belakang anak2 saya seperti apa,” jelasnya.

Meski begitu, Ruben tak menuntut semua orang setuju dengan apa yang dialami oleh keluarganya. 

“Saya membebaskan orang untuk berpikir apapun yang mereka mau, namun Saya juga punya hak untuk menyaring komentar – komentar mana saja yang perlu Saya tanggapi atau Saya abaikan,” ungkap lelaki 36 tahun itu.

| Baca juga: Sarwendah Ungkap Beratnya Bina Rumah Tangga dengan Ruben Onsu

Ruben pun menyatakan akan mengambil tindakan tegas apabila ada yang memberitakan secara tidak benar, menyangkut urusan keluarganya.

“Ketika ada ‘potensi’ hal-hal yang akan berdampak pada perkembangan mental dan psikis anak — saat Anak mungkin mengetahui berita-berita ngawur di jejak digital, entah dari siapapun, atau apapun, yang mungkin luput dari monitoring saya — tentunya hal tersebut akan sangat berbahaya dan bersifat destruktif terhadap perkembangan Psikologisnya di masa sekarang atau masa yang akan datang,” papar Ruben.

“Hal-hal yang Saya lakukan adalah bentuk tanggung jawab sebagai orang tua yaitu melindungi anaknya, secara fisik, mental dan emosional, Sebagai tindakan antisipatif, Saya akan bertindak tegas atas nama orang tuanya,” tegasnya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here