Sebagai seorang suami, keromantisan Irwan Mussry tak pernah gagal membuat hati Maia Estianty berbunga-bunga. Mulai dari kiriman kata-kata manis, hingga sikap Irwan kepada ketiga putra Maia, yang membuat pengusaha itu berhasil memenangkan hati Maia. Penasaran?
1. Ungkapan rindu
Ketika Irwan harus pergi ke Tokyo untuk urusan pekerjaan, hanya satu bulan setelah pernikahannya, ia tak sungkan untuk mengungkapkan rasa rindu kepada Maia. Lewat Instagram pribadinya, Irwan mengunggah beberapa foto kegiatannya saat berada di Negeri Sakura.
“Missing my @maiaestiantyreal big time!” tulisnya di akhir caption.
View this post on Instagram
Baca juga: 10 Artis Indonesia yang Memilih untuk Menikah di Luar Negeri
Melihat unggahan romantis sang suami, Maia pun segera membalasnya. “Miss you too darling,” tulis pelantun Rindu Kamu itu, ditambah dengan 2 emoji hati.
Tentu saja, tulisan romantis tersebut membuat netizen baper. Bahkan, Vicky Shu ikut nimbrung di kolom komentar. “Auuuuuwwwwwe so sweeeeettt. Enjoy tokyo mas,” tulis pelantun Kutunggu Kau Selalu itu.
2. Hal sederhana nan manis
Tak hanya pandai mengungkapkan perasaannya, Irwan juga senang memanjakan Maia dengan hal-hal sederhana. Misalnya saja, Irwan mau memasak makan malam untuk istrinya.
“Cieehh masak loh dia buat istrinya… TOP MARKOTOP,” puji Maia untuk President Director and CEO of Time International itu.


3. Kepribadian humoris
View this post on Instagram
Kepribadian Irwan Mussry yang humoris nyatanya juga menjadi salah satu faktor yang membuat Maia jatuh hati. Hal ini diungkapkan oleh musisi 42 tahun ini, di hari ulang tahun sang suami pada 15 November lalu. Ia mengatakan bahwa Irwan adalah sosok yang super kocak tapi jenius.
4. Sayang anak
View this post on Instagram
Pada momen ulang tahun itu, Maia juga mengungkapkan kebaikan hati sang suami. Kasih sayang Irwan untuk anak-anaknya, semakin membuat penyanyi tersebut jatuh cinta.
“I Love You, Happy Birthday darling @irwanmussry . Wish you always the best,” tulis Maia dalam kolom caption.
Kemesraan ini tentunya membuat publik bahagia. Bahkan, ada juga yang baper dengan kemesraan Irwan dan Maia.
“Saya seneng banget lihat kebahagiaan mbak Maia semoga awet sampe’ kakek nenek ya mbak semoga Dul cepet punya adik ya!!!” tulis akun @miensulas. “Bun. Aku kesel banget bunda bikin baper terus wkwkwkk,” kata akun @me_virgonian menambahkan. (*)